Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Salip lalu Halangi Ambulans, Pengemudi Mobil Didenda Rp 10 Juta dan Dipenjara

Pengemudi bernama Albert Butler (38) dari Reading tersebut terekam dalam video dashcam menghambat laju ambulans di Maidenhead.

Ambulans NHS South Central saat itu sedang menanggapi keadaan darurat medis. Butler yang mengendarai Suzuki Vitara merah sengaja memperlambatnya pada 2 Februari 2022, kata Kepolisian Thames Valley, dikutip dari Sky News pada Rabu (9/11/2022).

Butler saat disidang di Reading Crown Court mengaku bersalah atas perilaku mengemudi berbahaya dan menghalangi atau menghambat pekerja darurat.

Dia kemudian dijatuhi hukuman delapan bulan penjara, kerja 200 jam tidak dibayar selama 18 bulan, dan harus menyelesaikan 20 hari kegiatan rehabilitasi.

Butler juga harus membayar denda 600 pounds (Rp 10,73 juta) serta dilarang mengemudi selama tiga tahun.

Direktur operasi di South Central Ambulance Service NHS Foundation Trust Mark Ainsworth mengatakan, "Ini adalah standar mengemudi terburuk yang dialami salah satu kru ambulans kami yang bekerja keras menanggapi lampu biru untuk keadaan darurat yang berpotensi mengerikan yang pernah saya lihat."

  • Momen Bayi Ohio Lahir di Ambulans yang Baru Saja Menjemput di Depan Rumahnya
  • Sindir PM Ismail Sabri, Media Malaysia Pakai Video Jokowi Beri Jalan untuk Ambulans
  • 5 Kekacauan di Konser Travis Scott: Atap Ambulans Dinaiki Penonton, Banyak Orang Pakai Narkoba

"Kru ambulans kami sangat terlatih, dapat mengemudi dengan aman dengan kecepatan saat diperlukan. Saya bersyukur bahwa sebagian besar pengguna jalan lain pengertian ketika kami harus melaju dengan lampu darurat."

"Namun, dalam kasus ini, tindakan tidak masuk akal dan tidak bertanggung jawab yang dilakukan oleh terdakwa menempatkan dirinya, pengguna jalan lain, dan kru ambulans kami dalam risiko cedera serius atau bahkan lebih buruk," pungkasnya.

 

https://www.kompas.com/global/read/2022/11/10/142300670/salip-lalu-halangi-ambulans-pengemudi-mobil-didenda-rp-10-juta-dan

Terkini Lainnya

Ini Penjara Terkecil di Dunia yang Terdiri 2 Sel Tanpa Jendela

Ini Penjara Terkecil di Dunia yang Terdiri 2 Sel Tanpa Jendela

Global
Carlo Acutis, Remaja Italia yang Dijuluki 'Influencer Tuhan' Akan Jadi Santo Milenial Pertama

Carlo Acutis, Remaja Italia yang Dijuluki 'Influencer Tuhan' Akan Jadi Santo Milenial Pertama

Internasional
Pasca Tanah Longsor Papua Nugini, PBB Ingatkan Adanya Risiko Penyakit

Pasca Tanah Longsor Papua Nugini, PBB Ingatkan Adanya Risiko Penyakit

Global
Gunung Meletus di Islandia Muntahkan Lava Setinggi 50 Meter

Gunung Meletus di Islandia Muntahkan Lava Setinggi 50 Meter

Global
Israel Rebut Seluruh Perbatasan Gaza dengan Mesir, Persempit Gerakan Hamas

Israel Rebut Seluruh Perbatasan Gaza dengan Mesir, Persempit Gerakan Hamas

Global
Rangkuman Hari Ke-826 Serangan Rusia ke Ukraina: Polemik Larangan Senjata | Belarus Tangguhkan CFE

Rangkuman Hari Ke-826 Serangan Rusia ke Ukraina: Polemik Larangan Senjata | Belarus Tangguhkan CFE

Global
Soal Larangan Ukraina Pakai Senjata Barat untuk Serang Wilayah Rusia, Ini Kata AS

Soal Larangan Ukraina Pakai Senjata Barat untuk Serang Wilayah Rusia, Ini Kata AS

Global
Putusan Mahkamah Internasional Tak Mampu Hentikan Operasi Militer Israel di Rafah

Putusan Mahkamah Internasional Tak Mampu Hentikan Operasi Militer Israel di Rafah

Internasional
Israel Sebut Perang Lawan Hamas di Gaza Bisa sampai Akhir 2024

Israel Sebut Perang Lawan Hamas di Gaza Bisa sampai Akhir 2024

Global
[POPULER GLOBAL] Politisi AS Tulisi Rudal Israel | Taiwan Minta Dukungan Indonesia

[POPULER GLOBAL] Politisi AS Tulisi Rudal Israel | Taiwan Minta Dukungan Indonesia

Global
Swedia Janjikan Bantuan Militer Rp 20,26 Triliun ke Ukraina

Swedia Janjikan Bantuan Militer Rp 20,26 Triliun ke Ukraina

Global
Tank-tank Israel Terus Menuju Jantung Kota Rafah, Perang Bisa Berlanjut Sepanjang Tahun

Tank-tank Israel Terus Menuju Jantung Kota Rafah, Perang Bisa Berlanjut Sepanjang Tahun

Global
Polandia Minta Barat Izinkan Ukraina Pakai Senjata Pasokan untuk Serang Wilayah Rusia

Polandia Minta Barat Izinkan Ukraina Pakai Senjata Pasokan untuk Serang Wilayah Rusia

Global
Ikuti Rusia, Belarus Tangguhkan Partisipasi di Perjanjian Pasukan Konvensional Eropa

Ikuti Rusia, Belarus Tangguhkan Partisipasi di Perjanjian Pasukan Konvensional Eropa

Global
 Temuan Terbaru Penyelidikan Insiden Turbulensi Parah Singapore Airlines

Temuan Terbaru Penyelidikan Insiden Turbulensi Parah Singapore Airlines

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke