Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kazakhstan Umumkan Rencana Reformasi Konstitusi Batasi Kekuasaan Presiden

NURSULTAN, KOMPAS.com - Presiden Kazakhstan Kassym-Jomart Tokayev mengusulkan reformasi konstitusi untuk membatasi kekuasaan Presiden, mendorong peralihan dari pemerintahan "super presidensial" ke republik presidensial dengan parlemen yang kuat.

Berbicara di depan parlemen negara Asia Tengah itu pada Rabu (16/3/2022), Tokayev mengusulkan untuk membatalkan beberapa perubahan hukum yang pada saat itu membantu Nazarbayev memperkuat cengkeramannya pada kekuasaan.

Dia menyerukan, khususnya, untuk mengubah sistem pemilihan parlementer dan membangun kembali mahkamah konstitusi.

Tokayev juga mengatakan dia ingin menciptakan kembali tiga provinsi yang digabungkan dengan daerah lain pada 1990-an.

Dia juga akan menjauhkan partai yang berkuasa dari pemerintah, dan mengurangi jumlah wakil parlemen yang ditunjuk langsung atau tidak langsung oleh presiden.

Reformasi lain yang diusulkan yaitu mempermudah pendaftaran partai politik baru, dengan mengurangi jumlah orang yang diperlukan untuk mendirikan satu partai menjadi 5.000 dari 20.000.

Kerusuhan di Kazakhstan

Tokayev sebelumnya terpilih sebagai presiden pada 2019.

Dia didukung oleh pendahulunya Nursultan Nazarbayev, yang mengundurkan diri setelah menjalankan negara kaya minyak itu selama 30 tahun, tetapi tetap mempertahankan kekuasaan hingga saat ini menurut laporan Al Jazeera.

Nazarbayev menyerahkan sisa kekuasaannya, sebagai kepala dewan keamanan dan pemimpin partai yang berkuasa, setelah kerusuhan yang diwarnai kekerasan pada awal Januari.

Sejak kerusuhan diKazakhstan awal tahun lalu, kerabatnya juga kehilangan sejumlah posisi berpengaruh di pemerintahan dan perusahaan negara.

Pekan lalu, pihak berwenang menangkap salah satu keponakan Nazarbayev sehubungan dengan penyelidikan penggelapan.

Minggu ini, seorang pengusaha yang memiliki hubungan dengan keluarga Nazarbayev juga ditangkap, menurut laporan media lokal.

https://www.kompas.com/global/read/2022/03/16/201500770/kazakhstan-umumkan-rencana-reformasi-konstitusi-batasi-kekuasaan-presiden

Terkini Lainnya

Motif Penembakan PM Slovakia Akhirnya Terungkap

Motif Penembakan PM Slovakia Akhirnya Terungkap

Global
Implikasi Geopolitik Timur Tengah Pasca-Kecelakaan Helikopter Presiden Iran

Implikasi Geopolitik Timur Tengah Pasca-Kecelakaan Helikopter Presiden Iran

Global
Kebakaran di Apartemen Hanoi, 14 Orang Tewas

Kebakaran di Apartemen Hanoi, 14 Orang Tewas

Global
Putri Remajanya Marah, Ayah Ini Berlutut Minta Maaf Tak Mampu Belikan iPhone

Putri Remajanya Marah, Ayah Ini Berlutut Minta Maaf Tak Mampu Belikan iPhone

Global
Rangkuman Hari Ke-820 Serangan Rusia ke Ukraina: Putin Izinkan Penyitaan Aset AS | Polandia dan Yunani Serukan UE Ciptakan Perisai Pertahanan Udara

Rangkuman Hari Ke-820 Serangan Rusia ke Ukraina: Putin Izinkan Penyitaan Aset AS | Polandia dan Yunani Serukan UE Ciptakan Perisai Pertahanan Udara

Global
Saat Ratusan Ribu Orang Antar Presiden Iran Ebrahim Raisi ke Tempat Peristirahatan Terakhirnya...

Saat Ratusan Ribu Orang Antar Presiden Iran Ebrahim Raisi ke Tempat Peristirahatan Terakhirnya...

Global
Arab Saudi Setop Keluarkan Izin Umrah untuk Berlaku Sebulan

Arab Saudi Setop Keluarkan Izin Umrah untuk Berlaku Sebulan

Global
Kerusuhan dan Kekerasan Terjadi di Kaledonia Baru, Apa yang Terjadi?

Kerusuhan dan Kekerasan Terjadi di Kaledonia Baru, Apa yang Terjadi?

Global
[POPULER GLOBAL] 20 Penumpang Singapore Airlines di ICU | Israel Kian Dikucilkan

[POPULER GLOBAL] 20 Penumpang Singapore Airlines di ICU | Israel Kian Dikucilkan

Global
 Pertama Kali, Korea Utara Tampilkan Foto Kim Jong Un Beserta Ayah dan Kakeknya

Pertama Kali, Korea Utara Tampilkan Foto Kim Jong Un Beserta Ayah dan Kakeknya

Global
Penumpang Singapore Airlines Dirawat Intensif, 22 Cedera Tulang Belakang, 6 Cedera Tengkorak

Penumpang Singapore Airlines Dirawat Intensif, 22 Cedera Tulang Belakang, 6 Cedera Tengkorak

Global
Krisis Kemanusiaan Gaza Kian Memburuk, Operasi Kemanusiaan Hampir Gagal

Krisis Kemanusiaan Gaza Kian Memburuk, Operasi Kemanusiaan Hampir Gagal

Global
Nikki Haley, Saingan Paling Keras Trump Berbalik Arah Dukung Trump

Nikki Haley, Saingan Paling Keras Trump Berbalik Arah Dukung Trump

Global
Rusia Serang Kharkiv, Ukraina Evakuasi 10.980 Orang

Rusia Serang Kharkiv, Ukraina Evakuasi 10.980 Orang

Global
Menerka Masa Depan Politik Iran Setelah Kematian Presiden Raisi

Menerka Masa Depan Politik Iran Setelah Kematian Presiden Raisi

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke