Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

KABAR DUNIA SEPEKAN: Pemimpin ISIS Tewas | Rayan Maroko Meninggal

Kemudian, Denmark mencabut semua pembatasan Covid-19 dan kembali ke kehidupan normal, serta miliarder AS yang menyebut China sedang krisis keuangan.

Selain itu, ada arti shio Macan Air di tahun baru China 2022 dan Presiden Rusia Vladimir Putin menuding Amerika Serikat tak peduli dengan keamanan Ukraina.

Kumpulan artikel kabar dunia sepekan mulai 31 Januari hingga 6 Februari 2022 dapat Anda baca selengkapnya di bawah ini.

1. Rayan, Bocah Maroko yang 4 Hari Terjebak di Sumur, Meninggal Dunia

Bocah laki-laki di Maroko bernama Rayyan atau Rayan (5) yang terjebak di dalam sumur kini meninggal dunia setelah diselamatkan.

Kematiannya diumumkan oleh istana kerajaan Maroko tak lama setelah Rayan dikeluarkan dari sumur.

Rayan terjerumus sejauh 32 meter melalui lubang sumur yang sempit. Penyelamatan terhambat oleh kekhawatiran akan terjadinya tanah longsor.

Baca selengkapnya di sini.

2. Denmark Cabut Semua Pembatasan Covid-19, “Kembali ke Kehidupan Normal”

Denmark pada Selasa (1/2/2022) menjadi negara Uni Eropa (UE) pertama yang mencabut semua pembatasan Covid-nya meskipun ada rekor jumlah kasus.

Keputusan itu diambil dengan pertimbangan mengandalkan tingkat vaksinasi yang tinggi untuk mengatasi varian Omicron yang diyakini lebih ringan dampaknya.

Baca selengkapnya di sini.

3. “China Sedang Hadapi Krisis Ekonomi”, Miliarder AS Memperingatkan

China menghadapi krisis ekonomi setelah ledakan real estate berakhir dengan masalah tahun lalu, menurut investor dan miliarder AS George Soros.

Presiden Xi Jinping pun dinilai mungkin tidak dapat memulihkan kepercayaan pada industri yang bermasalah, yang dilanda serangkaian kasus gagal bayar utang oleh pengembang dan penurunan harga tanah dan apartemen.

Hal itu disampaikan miliarder AS itu dalam pidatonya di Institut Hoover Universitas Stanford pada Senin (31/1/2022).

Baca selengkapnya di sini.

4. Arti Shio Macan Air di Tahun Baru Imlek 2022

Imlek 2022 atau Tahun Baru China 2573 jatuh pada Selasa (1/2/2022), dan shio tahun ini adalah Macan Air.

Dikutip dari CNN Travel pada Senin (31/1/2022), siklus 12 tahun kalender zodiak China diwakili oleh 12 hewan yang berbeda.

Para pengikutnya percaya bahwa untuk setiap zodiak China, keberuntungan akan sangat bergantung pada posisi Tai Sui, yaitu bintang-bintang yang berhadapan langsung dengan Jupiter.

Baca selengkapnya di sini.

5. Pemimpin ISIS Tewas Saat Diserang AS, Harga Kepalanya Rp 143 Miliar dan Berjuluk "Destroyer"

Pemimpin ISIS yang tewas dengan meledakkan diri saat diserang pasukan khusus Amerika Serikat (AS) pada Kamis (3/2/2022) dijuluki "Destroyer" atau "Penghancur"

Pria bernama Abu Ibrahim Al-Hashimi Al-Qurashi itu juga pernah memimpin pembantaian Yazidi sebelum mengambil alih kepemimpinan.

Qurashi yang juga dikenal sebagai Amir Mohammed Said Abd Al-Rahman Al-Mawla mengambil alih kepemimpinan ISIS dua tahun lalu setelah pendirinya, Abu Bakr Al-Baghdadi, meledakkan diri dalam serangan pasukan khusus AS pada Oktober 2019 .

Baca selengkapnya di sini.

6. Buka Suara, Putin: AS Tak Peduli Keamanan Ukraina, Tugas Utamanya Menahan Perkembangan Rusia

Presiden Rusia Vladimir Putin akhirnya buka suara mengenai ketegangan yang terjadi di perbatasan Ukraina atau konflik Ukraina.

Pada Selasa (1/2/2022), Putin menuduh Barat, termasuk Amerika Serikat (AS) sejauh ini mengabaikan masalah keamanan Rusia.

Dia menuding Barat hanya menggunakan Ukraina sebagai alat untuk menahan Rusia.

Baca selengkapnya di sini.

 

https://www.kompas.com/global/read/2022/02/07/051500870/kabar-dunia-sepekan--pemimpin-isis-tewas-rayan-maroko-meninggal

Terkini Lainnya

Perang di Gaza, Jumlah Korban Tewas Capai 35.000 Orang

Perang di Gaza, Jumlah Korban Tewas Capai 35.000 Orang

Global
143 Orang Tewas akibat Banjir di Brasil, 125 Lainnya Masih Hilang

143 Orang Tewas akibat Banjir di Brasil, 125 Lainnya Masih Hilang

Global
Serangan Ukraina di Belgorod Rusia, 9 Orang Terluka

Serangan Ukraina di Belgorod Rusia, 9 Orang Terluka

Global
Inggris Selidiki Klaim Hamas Terkait Seorang Sandera Terbunuh di Gaza

Inggris Selidiki Klaim Hamas Terkait Seorang Sandera Terbunuh di Gaza

Global
Serangan Drone Ukraina Sebabkan Kebakaran di Kilang Minyak Volgograd Rusia

Serangan Drone Ukraina Sebabkan Kebakaran di Kilang Minyak Volgograd Rusia

Global
PBB Serukan Gencatan Senjata di Gaza Segera, Perang Harus Dihentikan

PBB Serukan Gencatan Senjata di Gaza Segera, Perang Harus Dihentikan

Global
Pendaki Nepal, Kami Rita Sherpa, Klaim Rekor 29 Kali ke Puncak Everest

Pendaki Nepal, Kami Rita Sherpa, Klaim Rekor 29 Kali ke Puncak Everest

Global
4.073 Orang Dievakuasi dari Kharkiv Ukraina akibat Serangan Rusia

4.073 Orang Dievakuasi dari Kharkiv Ukraina akibat Serangan Rusia

Global
Macron Harap Kylian Mbappe Bisa Bela Perancis di Olimpiade 2024

Macron Harap Kylian Mbappe Bisa Bela Perancis di Olimpiade 2024

Global
Swiss Juara Kontes Lagu Eurovision 2024 di Tengah Demo Gaza

Swiss Juara Kontes Lagu Eurovision 2024 di Tengah Demo Gaza

Global
Korsel Sebut Peretas Korea Utara Curi Data Komputer Pengadilan Selama 2 Tahun

Korsel Sebut Peretas Korea Utara Curi Data Komputer Pengadilan Selama 2 Tahun

Global
Rangkuman Hari Ke-808 Serangan Rusia ke Ukraina: Bala Bantuan untuk Kharkiv | AS Prediksi Serangan Terbaru Rusia

Rangkuman Hari Ke-808 Serangan Rusia ke Ukraina: Bala Bantuan untuk Kharkiv | AS Prediksi Serangan Terbaru Rusia

Global
Biden: Gencatan Senjata dengan Israel Bisa Terjadi Secepatnya jika Hamas Bebaskan Sandera

Biden: Gencatan Senjata dengan Israel Bisa Terjadi Secepatnya jika Hamas Bebaskan Sandera

Global
Israel Dikhawatirkan Lakukan Serangan Darat Besar-besaran di Rafah

Israel Dikhawatirkan Lakukan Serangan Darat Besar-besaran di Rafah

Global
Wanita yang Dipenjara Setelah Laporkan Covid-19 di Wuhan pada 2020 Dibebaskan

Wanita yang Dipenjara Setelah Laporkan Covid-19 di Wuhan pada 2020 Dibebaskan

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke