Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tanggapi Skandal Spotify, Jon Stewart: Reaksi Berlebihan pada Joe Rogan adalah Kesalahan

KOMPAS.com - Bintang hiburan dan komedi AS Jon Stewart menyebut kontroversi yang saat ini menghinggapi podcaster populer Joe Rogan sebagai "reaksi berlebihan".

Stewart membelanya dalam episode terbaru podcastnya, "The Problem with Jon Stewart," di Apple TV+.

Dilansir The Hill, Stewart membela Rogan dan acaranya, "The Joe Rogan Experience".

Dia mengatakan bahwa tidak seperti beberapa pembawa acara televisi sayap kanan, Rogan bukanlah "seorang ideolog" dan terbuka untuk dikoreksi jika dia salah.

"Tidak diragukan lagi bahwa ada misinformasi mengerikan yang penuh kebencian dan dimoderasi. Tapi reaksi berlebihan terhadap Rogan ini, menurutku, adalah sebuah kesalahan," ujarnya.

Stewart, lebih lanjut menyebut protes atas kesalahan informasi Covid-19 di podcast Rogan sebagai "retorika berlebihan."

Dia memberi contoh episode baru-baru ini, di mana Rogan bertengkar dengan Josh Zepps atas klaim Rogan bahwa ada "risiko buruk" miokarditis atau radang otot jantung di antara anak berusia 12 hingga 17 tahun yang menerima vaksin.

Stewart mencatat bahwa Rogan mengakui bahwa dia salah tentang efek vaksin virus corona pada anak-anak dan remaja.

"Jangan pergi. Jangan tinggalkan. Jangan menyensor. Terlibatlah," kata Stewart.

Stewart, penerima berikutnya dari Penghargaan Mark Twain Kennedy Center untuk Humor Amerika, menambahkan bahwa dia "lebih khawatir tentang algoritma informasi yang salah daripada penyedia informasi yang salah."

"Informasi yang salah akan selalu ada di luar sana, tetapi jika algoritma mendorong orang semakin jauh ke dalam lubang kelinci, algoritma adalah penguat dan katalisator ekstremisme," katanya.

Menurut Stewart, Rogan "memiliki kekuatan karena begitu banyak orang mendengarkannya."

The Conversation melaporkan minggu ini bahwa diperkirakan 200 juta orang mengunduh podcast Rogan setiap bulan.

https://www.kompas.com/global/read/2022/02/05/200000370/tanggapi-skandal-spotify-jon-stewart--reaksi-berlebihan-pada-joe-rogan

Terkini Lainnya

Melihat Dampak dari Mengakui Palestina sebagai Negara

Melihat Dampak dari Mengakui Palestina sebagai Negara

Internasional
Israel Klaim Senjatanya Sendiri Tak Mungkin Picu Kebakaran Besar yang Tewaskan 45 Orang di Rafah

Israel Klaim Senjatanya Sendiri Tak Mungkin Picu Kebakaran Besar yang Tewaskan 45 Orang di Rafah

Global
Bagaimana Rencana 'The Day After' Bisa Bantu Mengakhiri Perang di Gaza

Bagaimana Rencana "The Day After" Bisa Bantu Mengakhiri Perang di Gaza

Internasional
Jelang Pemilu, Meksiko Akan Kerahkan 27.000 Tentara dan Garda Nasional

Jelang Pemilu, Meksiko Akan Kerahkan 27.000 Tentara dan Garda Nasional

Global
Saat Politikus AS Nikki Haley Tulis 'Habisi Mereka' di Rudal Israel...

Saat Politikus AS Nikki Haley Tulis "Habisi Mereka" di Rudal Israel...

Global
Rangkuman Hari Ke-825 Serangan Rusia ke Ukraina: Zelensky Minta Dunia Tak Bosan | Putin Wanti-wanti Barat soal Senjata

Rangkuman Hari Ke-825 Serangan Rusia ke Ukraina: Zelensky Minta Dunia Tak Bosan | Putin Wanti-wanti Barat soal Senjata

Global
Tragedi di Desa Yahidne Dinilai Jadi Gambaran Rencana Putin atas Ukraina

Tragedi di Desa Yahidne Dinilai Jadi Gambaran Rencana Putin atas Ukraina

Internasional
Kolombia Selangkah Lagi Larang Adu Banteng mulai 2027

Kolombia Selangkah Lagi Larang Adu Banteng mulai 2027

Global
Hamas Tewaskan 1.189 Orang, Israel 36.096 Orang

Hamas Tewaskan 1.189 Orang, Israel 36.096 Orang

Global
Taiwan Minta Dukungan Indonesia di Tengah Latihan Militer China

Taiwan Minta Dukungan Indonesia di Tengah Latihan Militer China

Global
Israel Mengelak Serangannya ke Rafah Sebabkan Kebakaran Mematikan

Israel Mengelak Serangannya ke Rafah Sebabkan Kebakaran Mematikan

Global
[POPULER GLOBAL] Serangan Israel Bakar Hidup-hidup Pengungsi | Biden Terkesan Membela

[POPULER GLOBAL] Serangan Israel Bakar Hidup-hidup Pengungsi | Biden Terkesan Membela

Global
Terungkap Identitas Penjual Sotong di Thailand yang Viral karena Mirip Aktor Keanu Reeves

Terungkap Identitas Penjual Sotong di Thailand yang Viral karena Mirip Aktor Keanu Reeves

Global
Di Tengah Kemarahan Global, Israel Serang Kamp Pengungsi Lagi di Rafah, 21 Orang Tewas

Di Tengah Kemarahan Global, Israel Serang Kamp Pengungsi Lagi di Rafah, 21 Orang Tewas

Global
Di Tengah Kecaman Global, Tank-tank Israel Diam-diam Telah Capai Pusat Kota Rafah

Di Tengah Kecaman Global, Tank-tank Israel Diam-diam Telah Capai Pusat Kota Rafah

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke