Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kekacauan Total di Afghanistan, Taliban Gempur Ibu Kota Provinsi Kunduz

KUNDUZ, KOMPAS.com – Tentara Afghanistan dan milisi Taliban bertempur sengit di pusat kota Kunduz pada Minggu (8/8/2021).

Pertempuran tersebut terjadi setelah Taliban berhasil merebut dua ibu kota provinsi dalam kurun 48 jam terakhir.

Jika ibu kota provinsi Kunduz tersebut jatuh ke tangan kelompok pemberontak, maka pemerintah Afghanistan bakal mendapat pukulan hebat.

Pasalnya, sudah semakin banyak wilayah yang jatuh ke tangan Taliban sebagaimana dilansir France24.

“Pertempuran sengit dari jalanan ke jalanan sedang berlangsung di berbagai bagian kota,” kata seorang anggota dewan provinsi Kunduz Amruddin Wali kepada AFP.

“Beberapa personel pasukan keamanan telah mundur menuju bandara,” sambung Amruddin.

Pada Jumat (6/8/2021) Taliban merebut ibu kota provinsi pertama mereka, Zaranj, di provinsi Nimroz. Sehari kemudian, mereka merebut ibu kota provinsi Jawzjan, Sheberghan.

Sejauh ini, pemerintah Afghanistan belum mengomentari jatuhnya kedua ibu kota provinsi tersebut.

“Taliban telah mencapai alun-alun utama Kunduz. Pesawat mengebom mereka,” kata Abdul Aziz, seorang warga Kunduz yang dihubungi melalui telepon.

Dia menambahkan, kekacauan total terjadi di sana.

Selain Kunduz, pertempuran juga dilaporkan terjadi di pinggiran Herat, Lashkar Gah, dan Kandahar.

Kecepatan serangan Taliban mengejutkan tentara Afghanistan. Pasukan pemerintah sedikit bisa bernapas pada Sabtu malam setelah pesawat-pesawat tempur AS mengebom posisi Taliban di Sheberghan.

“Pasukan AS telah melakukan beberapa serangan udara untuk membela mitra Afghanistan kami dalam beberapa hari terakhir,” kata juru bicara Komando Pusat AS Mayor Nicole Ferrara kepada AFP di Washington.

Sheberghan adalah benteng bagi panglima perang Afghanistan terkenal Abdul Rashid Dostum. Kini, milisinya dan pasukan pemerintah dilaporkan telah mundur ke bandara.

Dostum mengontrol salah satu kelompok milisi terbesar di wilayah utara. Dia mendapatkan reputasi menakutkan ketika memerangi Taliban pada 1990-an.

https://www.kompas.com/global/read/2021/08/08/150511270/kekacauan-total-di-afghanistan-taliban-gempur-ibu-kota-provinsi-kunduz

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke