Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Eks PM Italia Silvio Berlusconi Masuk RS Lagi, yang Kedua dalam 2 Minggu

Melansir kantor berita AFP. miliarder dan taipan media berusia 84 tahun itu dirawat di rumah sakit San Raffaele Milan sejak Selasa sore (6/4/2021).

Sumber tersebut menambahkan, Silvio Berlusconi datang untuk pemeriksaan, dan dokter memutuskan untuk merawat inap guna melakukan lebih banyak tes.

Kabar Silvio Berlusconi dirawat inap juga diumumkan salah satu pengacara eks bos AC Milan itu, di persidangan skandal seks "bunga bunga".

Sidang tersebut adalah bagian dari penyelidikan terbaru atas hubungan Silvio Berlusconi dengan seorang gadis di bawah umur bernama Karima El Mahroug, yang dijuluki Ruby Si Pencuri Hati.

Penyelidikan mencakup dugaan uang tutup mulut oleh Silvio Berlusconi kepada para saksi, agar bungkam atas pesta "bunga bunga" yang dihadiri El Mahroug dan gadis-gadis lainnya.

Silvio Berlusconi meraih masa kejayaannya pada 1980-an, tetapi belakangan ini mengalami serangkaian masalah kesehatan beberapa tahun terakhir.

Dia sudah dirawat di San Raffaele pada akhir Maret.

Orang-orang terdekatnya berkata, saat itu Silvio Berlusconi hanya menjalani tes yang sudah dijadwalkan sebelumnya.

Silvio Berlusconi pernah menjalani operasi jantung terbuka pada 2016, dan Januari tahun ini opname di rumah sakit Monaco karena masalah jantung.

Sebelumnya pada September 2020 Silvio Berlusconi masuk RS selama 11 hari karena positif Covid-19.

https://www.kompas.com/global/read/2021/04/08/062209070/eks-pm-italia-silvio-berlusconi-masuk-rs-lagi-yang-kedua-dalam-2-minggu

Terkini Lainnya

Sepak Terjang Subhash Kapoor Selundupkan Artefak Asia Tenggara ke New York

Sepak Terjang Subhash Kapoor Selundupkan Artefak Asia Tenggara ke New York

Global
Penyebab Kenapa Menyingkirkan Bom yang Belum Meledak di Gaza Butuh Waktu Bertahun-tahun

Penyebab Kenapa Menyingkirkan Bom yang Belum Meledak di Gaza Butuh Waktu Bertahun-tahun

Global
30 Tahun Setelah Politik Apartheid di Afrika Selatan Berakhir

30 Tahun Setelah Politik Apartheid di Afrika Selatan Berakhir

Internasional
Rangkuman Hari Ke-795 Serangan Rusia ke Ukraina: Buruknya Situasi Garis Depan | Desa Dekat Avdiivka Lepas

Rangkuman Hari Ke-795 Serangan Rusia ke Ukraina: Buruknya Situasi Garis Depan | Desa Dekat Avdiivka Lepas

Global
Dubai Mulai Bangun Terminal Terbesar Dunia di Bandara Al Maktoum

Dubai Mulai Bangun Terminal Terbesar Dunia di Bandara Al Maktoum

Global
[KABAR DUNIA SEPEKAN] Tabrakan Helikopter Malaysia | Artefak Majapahit Dicuri

[KABAR DUNIA SEPEKAN] Tabrakan Helikopter Malaysia | Artefak Majapahit Dicuri

Global
Bangladesh Liburkan 33 Murid dan Mahasiswa karena Cuaca Panas

Bangladesh Liburkan 33 Murid dan Mahasiswa karena Cuaca Panas

Global
Dilema Sepak Bola Hong Kong, dari Lagu Kebangsaan hingga Hubungan dengan China

Dilema Sepak Bola Hong Kong, dari Lagu Kebangsaan hingga Hubungan dengan China

Global
Panglima Ukraina: Situasi Garis Depan Memburuk, Rusia Unggul Personel dan Senjata

Panglima Ukraina: Situasi Garis Depan Memburuk, Rusia Unggul Personel dan Senjata

Global
Jam Tangan Penumpang Terkaya Titanic Laku Dilelang Rp 23,75 Miliar

Jam Tangan Penumpang Terkaya Titanic Laku Dilelang Rp 23,75 Miliar

Global
Rusia Masuk Jauh ke Garis Pertahanan Ukraina, Rebut Desa Lain Dekat Avdiivka

Rusia Masuk Jauh ke Garis Pertahanan Ukraina, Rebut Desa Lain Dekat Avdiivka

Global
Filipina Tutup Sekolah 2 Hari karena Cuaca Panas Ekstrem

Filipina Tutup Sekolah 2 Hari karena Cuaca Panas Ekstrem

Global
Rusia Jatuhkan 17 Drone Ukraina di Wilayah Barat

Rusia Jatuhkan 17 Drone Ukraina di Wilayah Barat

Global
Intel AS Sebut Putin Tidak Perintahkan Pembunuhan Navalny

Intel AS Sebut Putin Tidak Perintahkan Pembunuhan Navalny

Global
Sosok Subhash Kapoor, Terduga Pencuri Artefak Majapahit di New York

Sosok Subhash Kapoor, Terduga Pencuri Artefak Majapahit di New York

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke