Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

KBRI Roma Berhasil Evakuasi 2 ABK WNI Korban Penyanderaan di Libya

Dikutip dari siaran pers yang diterima Kompas.com, kedua ABK meninggalkan Roma menuju Indonesia via Abu Dhabi pukul 13.40, dan diperkirakan tiba di Indonesia pada hari Jumat (12/2/2021) sore hari.

Kedua ABK tersebut merupakan awak Kapal MP Antartide yang ditangkap oleh Libyan National Army (LNA) di Benghazi, Libya, pada awal September 2020.

Sejak menerima kabar mengenai kasus penangkapan MP Antartide, KBRI Roma bekerja sama dengan berbagai pihak, utamanya Kementerian Luar Negeri dan Kerjasama Internasional Italia, untuk mengupayakan pembebasan kedua ABK dan meminta consular access bagi ABK WNI.

Meskipun sulit, KBRI berhasil mendapatkan info bahwa kedua ABK dalam kondisi sehat dan dijamin keselamatannya.

Semua awak Kapal MP Antartide kemudian berhasil dibebaskan dengan upaya Perdana Menteri Italia Giuseppe Conte pada 17 Desember 2020.

Kapal dan para ABK diizinkan kembali ke Italia dan tiba di Mazara del Vallo, Sicilia pada Minggu (20/12/2020) pukul 10.45 CET.


Setelah menjalani tes Tampone/PCR dan dinyatakan negatif Covid-19, kedua ABK WNI kemudian dapat kembali beraktivitas secara terbatas.

Namun, karena pemberlakuan lockdown di Italia khususnya Mazara del Vallo yang sempat ditetapkan sebagai zona merah, kedua ABK terpaksa menjalani proses evaluasi psikologis dan administratif kepulangan selama lebih dari satu bulan.

KBRI Roma mengatakan, mereka mendampingi proses ini secara jarak jauh, dan mengirimkan bantuan logistik guna memastikan kedua ABK dalam kondisi sehat hingga selesai proses pemulangan.

"Kami sampaikan terima kasih atas bantuan KBRI Roma dalam memfasilitasi pembebasan kami berdua, hingga membantu proses administrasi pemulangan dengan pemberi kerja dan otoritas di Mazara del Vallo."

"Kami selama di Italia sehat, dan (pihak Italia) memperlakukan kami dengan baik," kata kedua ABK tersebut.

Dubes Esti Andayani selanjutnya menyampaikan pesan, agar kedua ABK menjaga diri dan menjalankan protokol kesehatan dengan baik selama di perjalanan maupun setibanya di Jakarta.

KBRI juga telah berkoordinasi dengan Kemlu Pusat dan BP2MI untuk mempersiapkan kepulangan kedua ABK hingga ke tujuan akhir masing-masing.

https://www.kompas.com/global/read/2021/02/12/212106970/kbri-roma-berhasil-evakuasi-2-abk-wni-korban-penyanderaan-di-libya

Terkini Lainnya

Perang di Gaza, Jumlah Korban Tewas Capai 35.000 Orang

Perang di Gaza, Jumlah Korban Tewas Capai 35.000 Orang

Global
143 Orang Tewas akibat Banjir di Brasil, 125 Lainnya Masih Hilang

143 Orang Tewas akibat Banjir di Brasil, 125 Lainnya Masih Hilang

Global
Serangan Ukraina di Belgorod Rusia, 9 Orang Terluka

Serangan Ukraina di Belgorod Rusia, 9 Orang Terluka

Global
Inggris Selidiki Klaim Hamas Terkait Seorang Sandera Terbunuh di Gaza

Inggris Selidiki Klaim Hamas Terkait Seorang Sandera Terbunuh di Gaza

Global
Serangan Drone Ukraina Sebabkan Kebakaran di Kilang Minyak Volgograd Rusia

Serangan Drone Ukraina Sebabkan Kebakaran di Kilang Minyak Volgograd Rusia

Global
PBB Serukan Gencatan Senjata di Gaza Segera, Perang Harus Dihentikan

PBB Serukan Gencatan Senjata di Gaza Segera, Perang Harus Dihentikan

Global
Pendaki Nepal, Kami Rita Sherpa, Klaim Rekor 29 Kali ke Puncak Everest

Pendaki Nepal, Kami Rita Sherpa, Klaim Rekor 29 Kali ke Puncak Everest

Global
4.073 Orang Dievakuasi dari Kharkiv Ukraina akibat Serangan Rusia

4.073 Orang Dievakuasi dari Kharkiv Ukraina akibat Serangan Rusia

Global
Macron Harap Kylian Mbappe Bisa Bela Perancis di Olimpiade 2024

Macron Harap Kylian Mbappe Bisa Bela Perancis di Olimpiade 2024

Global
Swiss Juara Kontes Lagu Eurovision 2024 di Tengah Demo Gaza

Swiss Juara Kontes Lagu Eurovision 2024 di Tengah Demo Gaza

Global
Korsel Sebut Peretas Korea Utara Curi Data Komputer Pengadilan Selama 2 Tahun

Korsel Sebut Peretas Korea Utara Curi Data Komputer Pengadilan Selama 2 Tahun

Global
Rangkuman Hari Ke-808 Serangan Rusia ke Ukraina: Bala Bantuan untuk Kharkiv | AS Prediksi Serangan Terbaru Rusia

Rangkuman Hari Ke-808 Serangan Rusia ke Ukraina: Bala Bantuan untuk Kharkiv | AS Prediksi Serangan Terbaru Rusia

Global
Biden: Gencatan Senjata dengan Israel Bisa Terjadi Secepatnya jika Hamas Bebaskan Sandera

Biden: Gencatan Senjata dengan Israel Bisa Terjadi Secepatnya jika Hamas Bebaskan Sandera

Global
Israel Dikhawatirkan Lakukan Serangan Darat Besar-besaran di Rafah

Israel Dikhawatirkan Lakukan Serangan Darat Besar-besaran di Rafah

Global
Wanita yang Dipenjara Setelah Laporkan Covid-19 di Wuhan pada 2020 Dibebaskan

Wanita yang Dipenjara Setelah Laporkan Covid-19 di Wuhan pada 2020 Dibebaskan

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke