Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Remaja "Nebeng" di Ruang Roda Pesawat, Terbang dari Inggris ke Belanda

MAASTRICHT, KOMPAS.com – Seorang remaja berusia 16 tahun secara ilegal menumpangi pesawat yang terbang dari London, Inggris ke Maastricht, Belanda, pada Jumat (5/2/2021).

Remaja tersebut secara ilegal menebeng di ruang roda pendaratan pesawat sebagaimana dilansir dari Evening Standard, Sabtu (6/2/2021).

Dia menumpangi pesawat kargo Turkish Airlines yang bertolak dari London Stansted, Inggris, dan mendarat di Bandara Maastricht, Belanda.

Juru Bicara Bandara Maastricht mengatakan kepada DutchNews.nl bahwa remaja tersebut beruntung masih selamat setelah pesawat Airbus A330 itu mendarat di bandara.

Pasalnya, dia ikut terbang dengan ketinggian 5.791 meter di atas permukaan laut. Namun, dia segera dilarikan ke rumah sakit karena hipotermia.

Dilansir dari Evening Standard, identitias remaja tersebut tidak disebutkan. Namun, remaja tersebut berkebangsaan Kenya.

Dutch Royal Marechaussee menulis di Twitter bahwa kondisi remaja itu kini dilaporkan dalam keadaan relatif sehat.

Mereka menambahkan, pihak berwenang akan menyelidiki potensi hubungan perdagangan manusia sehubungan dengan adanya penumpang gelap itu.

Menurut publikasi penerbangan Belanda, Lucktvaart Nieeus, satu-satunya penerbangan kargo yang mendarat dari London ke Bandara Maastricht pada Jumat adalah TK6305, sebuah Freighter Airbus A330 Turkish Airlines.


Sehari sebelumnya, pesawat itu terbang ke London Stansted dari Nairobi, Kenya, melalui Istanbul, Turki.

Seorang Juru Bicara Bandara Stansted mengatakan pesawat itu awalnya berangkat dari Nairobi ke Istanbul, kemudian ke London Stansted sebelum akhirnya menuju Maastricht.

Juru bicara itu menambahkan tidak ada yang menunjukkan bahwa remaja berusia 16 tahun itu memasuki pesawat di London Stansted.

https://www.kompas.com/global/read/2021/02/06/180957770/remaja-nebeng-di-ruang-roda-pesawat-terbang-dari-inggris-ke-belanda

Terkini Lainnya

Kementerian Kehakiman AS Akan Golongkan Penggunaan Ganja Kejahatan Tingkat Rendah

Kementerian Kehakiman AS Akan Golongkan Penggunaan Ganja Kejahatan Tingkat Rendah

Global
Staf Klinik Australia Pura-pura Sibuk Saat Menteri Datang, Ada Pasien Gadungan Juga

Staf Klinik Australia Pura-pura Sibuk Saat Menteri Datang, Ada Pasien Gadungan Juga

Global
Imbas Protes Anti-Israel, Gerai Ayam Kentucky AS di Aljazair Dibuka Tanpa Logo

Imbas Protes Anti-Israel, Gerai Ayam Kentucky AS di Aljazair Dibuka Tanpa Logo

Global
Eks Bos Kripto Binance Changpeng 'CZ' Zhao Dihukum 4 Bulan Penjara

Eks Bos Kripto Binance Changpeng "CZ" Zhao Dihukum 4 Bulan Penjara

Global
Drone Ukraina Serang Kilang Minyak Rosneft Rusia di Ryazan

Drone Ukraina Serang Kilang Minyak Rosneft Rusia di Ryazan

Global
Serangan Rudal Rusia Tewaskan 3 Orang di Odessa Ukraina

Serangan Rudal Rusia Tewaskan 3 Orang di Odessa Ukraina

Global
Galon Air Jadi Simbol Baru Demonstran Pro-Palestina di Kampus AS

Galon Air Jadi Simbol Baru Demonstran Pro-Palestina di Kampus AS

Global
Pria Turkiye Tewas Ditembak Usai Tikam Polisi Israel di Yerusalem

Pria Turkiye Tewas Ditembak Usai Tikam Polisi Israel di Yerusalem

Global
Intelijen India Dilaporkan Sempat Menyusup ke Australia, Diusir pada 2020

Intelijen India Dilaporkan Sempat Menyusup ke Australia, Diusir pada 2020

Global
Polisi AS Tangkapi Pedemo Pro-Palestina di Universitas Columbia

Polisi AS Tangkapi Pedemo Pro-Palestina di Universitas Columbia

Global
Abu Vulkanik Erupsi Gunung Ruang Sampai ke Malaysia

Abu Vulkanik Erupsi Gunung Ruang Sampai ke Malaysia

Global
Saat Tentara Ukraina Kecanduan Judi Online, Terlilit Utang, dan Jual Drone Militer...

Saat Tentara Ukraina Kecanduan Judi Online, Terlilit Utang, dan Jual Drone Militer...

Global
Rangkuman Hari Ke-979 Serangan Rusia ke Ukraina: Rusia Jatuhkan Rudal ATACMS | Norwegia Percepat Bantuan ke Ukraina

Rangkuman Hari Ke-979 Serangan Rusia ke Ukraina: Rusia Jatuhkan Rudal ATACMS | Norwegia Percepat Bantuan ke Ukraina

Global
China Kirim 2 Panda Zhu Yu dan Jin Xi ke Kebun Binatang Madrid

China Kirim 2 Panda Zhu Yu dan Jin Xi ke Kebun Binatang Madrid

Global
Mengapa Rencana Serangan Darat Israel ke Rafah di Gaza Begitu Dikecam?

Mengapa Rencana Serangan Darat Israel ke Rafah di Gaza Begitu Dikecam?

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke