Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Demo di London Bakar Bendera China, Beijing Berang Desak Inggris Temukan Pelakunya

LONDON, KOMPAS.com - China menuntut Inggris menahan para pengunjuk rasa yang membakar bendera nasionalnya di luar Kedutaan Besar China di London.

Sebelumnya, sekitar 12 orang pro-kemerdekaan Hong Kong menggelar aksi di luar Kedutaan Besar China di London sebagaimana dilansir dari The Sun, Sabtu (3/10/2020).

Mereka menggelar aksi tersebut sebagai bentuk protes penerapan undang-undang (UU) keamanan nasional di Hong Kong.

Dalam aksinya tersebut, mereka turut membakar bendera nasional China.

Tidak dijelaskan kapan aksi unjuk rasa hingga berujung pembakaran bendera China tersebut digelar di Inggris.

Negeri “Panda” lantas mengecam pembakaran bendera nasionalnya dan mengecapnya sebagai tidakan vandalisme yang mencolok dan keji.

Dalam sebuah pernyataan, China mengungkapkan kemarahan dan kecaman yang kuat terhadap tindakan tercela tersebut.

China juga mengklaim para pengunjuk rasa telah “menyerang gerbang utama gedung Kedutaan dan memasang spanduk bertuliskan 'kemerdekaan Hong Kong' di pintu gerbang”.

Pernyataan tersebut menambahkan aksi pembakaran bendera China mengungkapkan sisi jelek dari elemen pro-kemerdekaan Hong Kong.

Justru, tambah pertanyaan dari China, tindakan tersebut semakin mengganggu dan mengguncang Hong Kong.

China lantas mendesak Inggris untuk melakukan penyelidikan terhadap aksi tersebut secepatnya.

Beijing juga berharap para pelaku pembakaran bendera dapat ditangkap dan menyeretnya ke pengadilan secepatnya.

https://www.kompas.com/global/read/2020/10/03/160504170/demo-di-london-bakar-bendera-china-beijing-berang-desak-inggris-temukan

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke