Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Kesalahan Memasak Saat Ramadhan, Bikin Terlalu Banyak Makanan

Kompas.com - 20/03/2024, 07:49 WIB
Aska Bagus Aldika,
Ni Nyoman Wira Widyanti

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Bulan Ramadhan bisa menjadi momen mencoba aneka resep baru, baik untuk menu sahur maupun buka puasa. 

Ketika memasak saat sedang berpuasa, terkadang bisa muncul kekhawatiran kalau hasil masakan akan terasa kurang enak akibat tidak dicicipi untuk koreksi rasa. 

Untuk itu, terdapat beberapa persiapan dan rencana memasak agar makanan tetap nikmat. 

Dilansir dari laman The Kitchn, Arab News, dan The Jordan Times, Selasa (19/3/2024), berikut kesalahan memasak saat Ramadhan:

Baca juga:

Kesalahan memasak saat Ramadhan

1. Bagaimana caranya "menyicipi" masakan saat puasa?

Ilustrasi memasak.Dok. SHUTTERSTOCK Ilustrasi memasak.

Menurut pemenang Top Chef Middle East 2019, Ali Ghzawi, kamu bisa mengetahui hasil akhir masakan dari beberapa aspek.

"Soal memasak, Anda sesungguhnya bisa mengetahui bagaimana hasil masakan nantinya lewat warna, tekstur, dan aroma," tutur Ghzawi, dilansir dari The Jordan Times.

Jika sudah sering memasak, lanjutnya, bahan-bahan dan hidangan akan terlihat lebih familiar sehingga tampilan luar dan aroma bisa jadi penanda apakah rasanya sudah pas atau tidak. 

"Ketika makanan rasanya tidak terlalu manis, mungkin butuh garam yang tidak terlalu banyak. Jika makanan sedikit asam, mungkin butuh sedikit gula," pesannya. 

Selain itu, dilansir dari Arab News, dalam Islam, asalkan orang yang memasak tidak memakan atau menelan makanannya, mereka diizinkan menyicipi makanan tersebut guna mengetahui apakah masih kurang garam atau bumbu.

Baca juga:

2. Belanja saat lapar

Ilustrasi belanja di supermarket atau pasar swalayan.SHUTTERSTOCK/STOKKETE Ilustrasi belanja di supermarket atau pasar swalayan.

Menjelang berbuka puasa, bisa jadi kamu masih bingung ingin memasak apa. Mungkin kamu akan berbelanja tanpa pertimbangan sehingga tergoda membeli beragam makanan yang terlihat lezat alias lapar mata.

Akibatnya, kamu akan berakhir dengan belanja berlebihan.

Dikutip dari The Kitchn, solusinya adalah membuat rencana makan mingguan terlebih dahulu untuk berbuka puasa dan sahur.

Selain itu, kamu juga bisa membuat daftar sebelum pergi berbelanja dan, lebih baik lagi, berbelanja pada pagi hari dalam kondisi perut tidak lapar.

Langkah-langkah ini tidak hanya membantu anggaran belanjamu tetap, tapi juga membantu mengurangi pemborosan makanan.

Jika memungkinkan, kamu pun bisa berbelanja secara daring sehingga kamu hanya perlu menunggu barang belanjaan datang di rumah. 

Baca juga: 7 Makanan untuk Bantu Turunkan Berat Badan Saat Puasa, Ada Udang

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com