Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Membuat Sirup Kurma Rumahan, Alternatif Pemanis Alami

Kompas.com - 19/03/2024, 16:31 WIB
Krisda Tiofani,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Selain dinikmati langsung, kurma juga bisa diolah menjadi aneka makanan dan minuman.

Sirup kurma, misalnya. Olahan ini bisa dijadikan alternatif pemanis alami tanpa tambahan gula.

Sirup kurma bisa digunakan untuk membuat minuman, saus wafel, dan campuran yoghurt maupun salad.

Baca juga:

Ampas kurma yang sudah diperas, juga bisa digunakan untuk membuat smoothie dan kue kering sesuai kreasi.

 
 
 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Foodplace (@my.foodplace)

Resep sirup kurma rumahan

Dilansir dari Food Network, simak resep sirup kurma berikut ini:

  • 450 gr kurma
  • 1,2 liter air

Cara membuat sirup kurma rumahan

  1. Masukkan kurma ke dalam mangkuk besar tahan panas dan tambahkan air mendidih. Diamkan hingga kurma melunak, kurang lebih 30 menit.
  2. Haluskan kurma dan air dengan blender hingga tidak ada potongan besar yang tersisa.
  3. Tuang kurma yang sudah dihaluskan ke dalam panci dan letakkan di atas kompor dengan api sedang-besar.
  4. Didihkan, lalu kecilkan api dan biarkan mendidih sambil sesekali diaduk agar kurma tidak menempel di dasar panci hingga adonan tidak lagi encer dan kental seperti krim, sekitar satu jam.
  5. Angkat dari api dan biarkan campuran mencapai suhu kamar.
  6. Masukkan kurma halus ke dalam kain tipis besar atau saringan, lalu letakkan di atas panci.
  7. Tuangk campuran kurma ke dalam kantong dan peras di atas saringan untuk menyaring cairannya. Simpan atau peras ulang ampas kurma yang sudah digunakan. 
  8. Letakkan panci di atas api sedang-besar dan didihkan. Kecilkan api menjadi sedang dan biarkan mendidih hingga cairan mengental sesuai konsistensi yang diinginkan selama 30-40 menit.
  9. Biarkan hingga benar-benar dingin, lalu simpan dalam stoples atau wadah lain, dinginkan. Tahan hingga tiga bulan.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com