Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resep Ketan Putih Bubuk, Pakai Bubuk Kedelai Instan

Kompas.com - 03/10/2022, 20:03 WIB
Nuril Laili Azizah

Penulis

KOMPAS.com - Ketan bubuk sering ditemui di daerah Kota Malang dan Batu, Jawa Timur, nikmat dimakan saat malam hari.

Ketan bubuk terbuat dari beras ketan, santan, daun pandan, garam, dan gula, kemudian setelah matang ditaburi kelapa parut dan bubuk kedelai di atasnya.

Ketan bubuk memiliki rasa gurih dan sedikit manis, terkadang ditambah susu kental manis.

Ketan bubuk ini mudah dibuat di rumah dengan bahan sederhana, kamu bisa membuatnya untuk camilan keluarga.

Simak resep ketan putih bubuk, dikutip dari buku "Kue Basah Nusantara" (2013) karya Liliek S. Sundoko terbitan PT Gramedia Pustaka Utama.

Baca juga: Resep Ketan Bubuk, Makanan Tradisional untuk Sarapan

Resep ketan putih bubuk

Bahan:

  • 250 gram beras ketan, rendam 6 jam, tiriskan
  • 100 ml santan kental dari 1/2 butir kelapa
  • 2 lembar daun pandan 
  • 1/2 sdt garam
  • 1 sdm gula pasir

Taburan:

  • 1/2 butir kelapa sedang, kupas, parut memanjang, kukus dengan diberi sedikit garam
  • 50 gram bubuk kedelai, siap beli

Baca juga: Resep Ketan Srikaya Gula Merah, Kue Tradisional Khas Sumatera Barat

Cara membuat ketan putih bubuk:

1. Rebus santan, daun pandan, garam, dan gula pasir menjadi satu sambil terus diaduk hingga mendidih. Angkat dan biarkan dingin.

2. Kukus ketan ke dalam panci pengukus hingga setengah matang. Angkat.

3. Tuangkan santan sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga tercampur rata. Biarkan sebentar hingga terserap.

4. Kukus kembali hingga matang, angkat.

5. Sajikan hangat bersama taburan kelapa parut dan bubuk kedelai.

Buku "Kue Basah Nusantara" (2013) karya Liliek S. Sundoko terbitan PT Gramedia Pustaka Utama bisa dibeli di Gramedia.com.

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com