Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apa Efek Terlalu Lama atau Sebentar Menguleni Adonan Roti?

Kompas.com - 16/07/2020, 19:09 WIB
Syifa Nuri Khairunnisa,
Silvita Agmasari

Tim Redaksi

Anis mengatakan roti yang bantat biasanya karena adonan terlalu lama diuleni.

Adonan yang terlalu lama diuleni akan mudah robek karena glutennya sudah terlalu rapat satu sama lain.

Untuk menghindari adonan jadi lebih cepat panas dan over-knead, Anis menyarankan untuk mencampur adonan kering dengan air dingin agar panas tak cepat masuk ke dalam adonan.

Baca juga: Kenapa Adonan Harus Diuleni Sampai Kalis?

“Salah kalau pakai air hangat karena nanti ragi cepat mati. Tapi kalau pakai air es kalau masuk mixer nanti kan lama-lama mengaduk adonan itu akan panas," terang Anis.

"Nanti akan disterilisasi dengan air es, meredam paddle yang ada pada mesin dan gesekan dengan adonan,” lanjutnya.

Jika adonan sudah terlanjur over-knead, kamu bisa membiarkannya mengembang selama beberapa waktu sebelum dibentuk.

Memang tak benar-benar bisa memperbaiki roti, tetapi setidaknya adonan akan bisa sedikit rileks.

Baca juga: 6 Tips agar Proofing Adonan Roti Berhasil, Mengembang dengan Sempurna

Roti yang dibuat dari adonan yang over-knead akan punya lapisan luar yang keras dan padat, dengan bagian dalam roti yang kering. Ketika dipotong roti juga akan mudah hancur.

Untungnya, roti yang over-knead masih bisa kamu buat menjadi breadcrumbs.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com