Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Resep Lumpia Bihun Kuah Kacang, Camilan untuk Keluarga

KOMPAS.com - Lumpia merupakan camilan dibuat dari kulit tipis kemudian diisi rebung, daging, wortel, kol, atau bihun lalu digoreng.

Lumpia sendiri terdiri dari lumpia basah dan goreng dengan isian berbagai macam pilihan.

Membuat lumpia cukup sederhana, kamu bisa mengolahnya dari sisa lauk seperti bihun goreng untuk camilan di rumah.

Simak resep lumpia bihun kuah kacang berikut ini, dikutip dari buku "Gurih-Gurih Club Hits di Instagram - Resep Jajanan & Camilan Laris Dijual" (2020) karya Dhila Sina terbitan PT Gramedia Pustaka Utama.

  • Resep Lumpia Gulung Sayuran Lengkap dengan Sausnya
  • Resep Mini Lumpia Isi Sayuran, Camilan Gurih Rendah Kolesterol
  • Resep Lumpia Pisang Karamel, Camilan Renyah untuk Takjil Buka Puasa

Cara membuat lumpia bihun kuah kacang:

1. Kuah kacang: Blender kacang tanah, bawang putih, cabai merah, dan cabai rawit sampai halus. Masak bersama air, gula pasir, dan garam sampai mendidih.

2. Masukkan larutan maizena, masak sampai mendidih dan keluar minyaknya. Beri perasan air jeruk sambal, aduk rata, angkat.

3. Lumpia: panaskan sedikit minyak, tumis bawang putih sampai wangi, masukkan wortel dan sedikit air, masak sampai setengah matang.

Masukkan bihun, kol, daun bawang, garam, merica, kaldu bubuk, aduk sampai rata. Tambahkan air sedikit jika bihun belum empuk.

Masak sampai matang. Sisihkan dan dinginkan.

4. Panaskan minyak banyak di api sedang-kecil.

5. Ambil selembar kulit lumpia, isi dengan satu sendok makan munjung bihun, lipat dan gulung, oles dengan larutan terigu di bagian ujungnya, langsung goreng.

Lakukan sampai habis, angkat dan tiriskan.

6. Sajikan hangat dengan cocolan kuah kacang.

Buku "Gurih-Gurih Club Hits di Instagram - Resep Jajanan & Camilan Laris Dijual" (2020) karya Dhila Sina terbitan PT Gramedia Pustaka Utama bisa dibeli di Gramedia.com.

https://www.kompas.com/food/read/2022/08/09/190500675/resep-lumpia-bihun-kuah-kacang-camilan-untuk-keluarga

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke