Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Resep Bumbu Rendang, Bisa Disimpan untuk Stok

KOMPAS.com - Pada babak kedua tantangan duplicate dish, finalis MasterChef Indonesia harus menduplikasi masakan yang dibuat oleh Chef Maxie Millian.

Salah satu komponen masakan yang dibuat oleh Chef Maxie yaitu bumbu rendang. Bumbu rendang dapat diolah dengan berbagai isian, salah satunya yaitu daging sapi.

Takaran rempah yang digunakan serta kualitas santan untuk membuat rendang harus tepat supaya rendang yang dihasilkan bisa gurih dan berminyak. 

Kamu juga bisa membuat bumbu rendang sendiri di rumah, simak resepnya dari buku "Aroma Rasa Kuliner Indonesia: Aneka Olahan Rendang" (2013) karya Lilly T. Erwin terbitan PT Gramedia Pustaka Utama berikut.

  • Sejarah Rendang, Berkaitan dengan Tradisi Merantau Orang Minangkabau
  • Filosofi Rendang, Tiga Bahan Utamanya Punya Makna Mendalam
  • 5 Jenis Rendang Asli Minang, Bukan Cuma Daging Sapi

Cara membuat bumbu rendang

1. Siapkan kuali berukuran sedang, lalu masukkan santan dan bumbu halus ke dalam wajan. Masak santan dan bumbu sembari diaduk hingga rata.

2. Tambahkan daun jeruk, daun salam, daun kunyit, asam kandis, gula merah, dan serai ke dalam campuran santan.

Masak santan hingga menyusut dan minyak kelapa sudah terlihat menggenang di dalam bumbu.

3. Masukkan parutan kelapa yang sudah disangrai ke dalam kuali, dan aduk sebentar kemudian angkat. 

4. Bumbu rendang siap disajikan.

Buku "Aroma Rasa Kuliner Indonesia: Aneka Olahan Rendang" (2013) karya Lilly T. Erwin terbitan PT Gramedia Pustaka Utama bisa dibeli secara online di Gramedia.com.

https://www.kompas.com/food/read/2022/04/24/190400475/resep-bumbu-rendang-bisa-disimpan-untuk-stok

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke