Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar 15 Kampus yang Buka Kelas Karyawan, Bisa Lanjut S1-S2

Kompas.com - 23/08/2023, 16:30 WIB
Mahar Prastiwi,
Dian Ihsan

Tim Redaksi

4. Universitas Bina Sarana Informatika (BSI)

Universitas Bina Sarana Informatika (UBSI) adalah kampus digital kreatif yang punya akreditasi baik sekali.

Kampus UBSI memiliki fasilitas yang memadai dengan biaya yang murah. Selain itu, kampus ini menawarkan akademik online dan e-learning yang sangat baik.

Adapun Program Studi (prodi) yang dibuka untuk periode Maret 2023, meliputi Teknologi Informasi (S1), Ilmu Komunikasi (S1), Sistem Informasi (S1 dan D3), Manajemen (S1), Penyiaran/Broadcasting (D3).

5. Universitas Mercu Buana

Universitas Mercu Buana merupakan universitas swasta di Jakarta yang bisa kamu pilih untuk melanjutkan pendidikan sambil bekerja.

Selain Universitas Mercu Buana Jakarta, kampus Mercu Buana yang berada di Yogyakarta juga menyediakan Kelas Karyawan.

Baca juga: Pendaftaran KIP Kuliah bagi Mahasiswa UGM 2023 Dibuka, Ini Syaratnya

6. Universitas Pelita Harapan (UPH)

Universitas Pelita Harapan merupakan salah satu kampus swasta bergengsi di Indonesia.
Kampus ini menyediakan Program Sarjana Kelas Karyawan bagi mereka yang ingin belajar sambil bekerja.

Program ini didukung dengan metode Pembelajaran M-Flex yang akan membuat proses belajar menjadi lebih fleksibel.

Program studi yang disediakan UPH untuk Kelas Karyawan seperti Ilmu Komunikasi, Hubungan Internasional, Hukum, Teknik Elektro, Teknik Industri, Keperawatan, Psikologi, Informatika, Sistem Informasi, Pengelolaan Perhotelan dan Usaha Perjalanan Wisata.

7. Universitas Paramadina

Kelas Karyawan Universitas Paramadina adalah program pendidikan atau program kuliah yang dirancang khusus bagi mahasiswa yang sudah bekerja untuk mendapatkan pendidikan yang berkualitas.

Mahasiswa yang memilih Kelas Karyawan memilih kampus di Jakarta beralaman di Jalan. Gatot Subroto Kav. 97, Mampang, Jakarta Selatan atau di Kampus Cikarang: Meikarta Distrik 2, Cikarang, Bekasi

Program Studi Sarjana (S1) yang diselenggarakan pada Kelas Karyawan Universitas Paramadina ini adalah Manajemen dan Bisnis, Ilmu Komunikasi, Psikologi, Hubungan Internasional, Islam Madani, Desain Produk Lifestyle, Desain Komunikasi Visual, Teknik Informatika.

Sedangkan program Pascasarjana Universitas Paramadina terdiri dari 4 Program Studi, yaitu Magister Manajemen, Magister Ilmu Komunikasi, Magister Ilmu Hubungan Internasional, Magister Studi Islam Madani.

6. Universitas Widyatama Bandung

Universitas swasta yang ada di Bandung ini menyediakan pendidikan program Pendidikan Vokasi, S1 dan S2 untuk Kelas Karyawannya.

Program Kelas Karyawan Universitas Widyatama menyelenggarakan program D3, D4, S1 dan S2, antara lain S1 Manajemen, D3 Manajemen, S1 Akuntansi, D3 Akuntansi, S1 Perdagangan Internasional. S1 Teknik Industri, S1 Teknik Informatika, S1 Sistem Informasi, S1 Teknik Sipil, S1 Teknik Mesin, S1 Teknik Elektro, D4 Studi Desain Grafis, D3 Multimedia.

S1 Bahasa Inggris, S1 Bahasa Jepang, D3 Bahasa Jepang, S1 Perpustakaan & Sains Informasi, D4 Produksi Film & Televisi.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com