Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kemendikbud Ristek: PTM Terus Jalan di Tengah Ada Kasus Hepatitis Akut

KOMPAS.com - Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbud Ristek) memastikan pelaksanaan pembelajaran tatap muka (PTM) tetap berjalan di tengah adanya kasus hepatitis akut.

Menurut Dirjen PAUD Dikdasmen Kemendikbud Ristek Jumeri, keputusan itu setelah adanya koordinasi antara Kemendikbud Ristek dan Kementerian Kesehatan (Kemenkes).

"Hasil dari koordinasi kami dengan Dirjen Pencegahan Pencegahan Penyakit Kemenkes, mereka kasih lampu hijau untuk PTM tetap berjalan dengan protokol kesehatan yang baik," ucap Jumeri kepada Kompas.com, Rabu (11/5/2022).

Dia mengaku, saat ini hanya aturan SKB 4 Menteri yang masih menjadi acuan proses belajar dan mengajar di sekolah.

Dia menyebutkan, tak ada antisipasi khusus yang diterapkan di sekolah saat adanya kasus hepatitis akut.

"Jadi untuk panduan bagi sekolah dalam melaksanakan PTM ada di SKB 4 Menteri, aturan itu yang akan memandu proses belajar dan mengajar," jelas dia.

Hanya saja, Kemenkes sudah memerintahkan Dinas Kesehatan (Dinkes) di daerah agar mengimbau masyarakat untuk selalu menjaga kesehatan.

"Itu kita kuatkan imbauan itu agar masyarakat tetap menjaga protokol kesehatan di tengah penyebaran virus hepatitis akut," tegas Jumeri.

Juru Bicara Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Siti Nadia Tarmizi telah mengatakan, jumlah pasien yang meninggal akibat hepatitis akut dilaporkan bertambah dari tiga orang menjadi lima orang.

Nadia mengatakan, lima pasien meninggal dunia ini dilaporkan di DKI Jakarta, Jawa Timur, dan Sumatera Barat.

Lima orang meninggal dunia di DKI Jakarta, Jawa Timur, dan Sumatera Barat," kata Nadia.

Dia juga mengatakan, sebanyak 15 kasus hepatitis akut terdeteksi di lima provinsi, yaitu DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Timur, Sumatera Barat, dan Bangka Belitung.

Hingga saat ini, lanjut Nadia, beberapa pasien hepatitis akut yang mayoritas berusia 1-6 tahun tersebut masih dalam perawatan.

"11 orang DKI Jakarta, Sumatera Barat 1, Jawa Timur 1, Bangka Belitung 1, dan Jawa Barat 1," ujarnya.

https://www.kompas.com/edu/read/2022/05/11/123633471/kemendikbud-ristek-ptm-terus-jalan-di-tengah-ada-kasus-hepatitis-akut

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke