Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Benarkah Elon Musk Melarang Iklan Disney di X?

Kompas.com - 25/11/2023, 18:33 WIB
Tim Cek Fakta

Penulis

KOMPAS.com - Pemilik perusahaan media sosial X atau Twitter, Elon Musk dirumorkan melarang semua iklan Disney di platformnya.

Rumor itu disebarkan oleh warganet, seperti yang ditemukan di akun Facebook ini, ini, ini, dan ini.

Berikut narasi yang diunggah oleh salah satu akun pada Jumat (24/11/2023), dalam terjemahan bahasa Indonesia.

Wokeness Tidak Dibolehkan: Elon Musk Melarang Semua Iklan Disney Dari X
Cerita selengkapnya di komentar

Tangkapan layar konten satire di sebuah akun Facebook, Jumat (24/11/2023), yang menyebut Elon Musk melarang iklan Disney di X.akun Facebook Tangkapan layar konten satire di sebuah akun Facebook, Jumat (24/11/2023), yang menyebut Elon Musk melarang iklan Disney di X.

Pengunggah menyertakan tautan artikel yang memiliki judul sama dengan narasi yang ditulisnya.

Sebagai informasi, wokeness merupakan istilah yang dipopulerkan warga Afrika-Amerika untuk mewaspadai rasisme dan diskriminasi terhadap orang kulit hitam di Amerika Serikat (AS).

Istilah ini juga kerap ditempelkan kepada kelompok yang menolak diskriminasi terhadap kalangan LGBTQ.

Lantas, benarkah Elon Musk melarang iklan Disney di X?

Artikel satire

Tim Cek Fakta mengeklik salah satu artikel yang ditautkan melalui kolom komentar. Artikel tersebut dilabeli sebagai satire.

Dilansir Snopes, klaim yang sama juga ditemukan di situs SpaceXMania.com yang melabeli artikel serupa sebagai satire.

Artikel itu tidak dapat dikaitkan dengan peristiwa nyata, akurat, bahkan kebenaran.

Bukan pertama kalinya SpaceXMania.com membuat artikel satire. Situs tersebut pernah membuat artikel satire lainnya yang menyasar Bill Gates.

Polemik Elon Musk dan pengiklan

Bukan Elon Musk yang melarang iklan dari perusahaan tertentu, melainkan para pengiklan yang justru meninggalkan platform media sosial X.

Dikutip dari Associated Press, 19 November 2023, para pengiklan menentang iklan mereka disandingkan dengan konten pro-Nazi dan ujaran kebencian di X.

Pasalnya, Elon Musk dinilai sering mengunggah pernyataan kontroversial yang mendukung teori konspirasi antisemit.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tidak benar Satelit Cuaca Dimatikan Saat Kecelakaan Presiden Iran

Tidak benar Satelit Cuaca Dimatikan Saat Kecelakaan Presiden Iran

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Jakarta Masih Ibu Kota sampai Ada Keppres Pemindahan

[KLARIFIKASI] Jakarta Masih Ibu Kota sampai Ada Keppres Pemindahan

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Hoaks Foto Helikopter Presiden Iran Terbakar di Udara, Simak Bantahannya

INFOGRAFIK: Hoaks Foto Helikopter Presiden Iran Terbakar di Udara, Simak Bantahannya

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Video Putin dalam Pesawat Menuju Pemakaman Presiden Iran

[HOAKS] Video Putin dalam Pesawat Menuju Pemakaman Presiden Iran

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Hoaks Foto Perlihatkan Puing Sirip Helikopter Presiden Iran yang Jatuh

INFOGRAFIK: Hoaks Foto Perlihatkan Puing Sirip Helikopter Presiden Iran yang Jatuh

Hoaks atau Fakta
Fitur AI Terbaru dari Microsoft Dinilai Membahayakan Privasi

Fitur AI Terbaru dari Microsoft Dinilai Membahayakan Privasi

Data dan Fakta
Beragam Informasi Keliru Terkait Kecelakaan Helikopter Presiden Iran

Beragam Informasi Keliru Terkait Kecelakaan Helikopter Presiden Iran

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Presiden Iran Selamat dari Kecelakaan Helikopter

[HOAKS] Presiden Iran Selamat dari Kecelakaan Helikopter

Hoaks atau Fakta
CEK FAKTA: Benarkah Oposisi Tak Lagi Dibutuhkan dalam Pemerintahan?

CEK FAKTA: Benarkah Oposisi Tak Lagi Dibutuhkan dalam Pemerintahan?

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Isu Lama, Produk Bayi Mengandung Bahan Penyebab Kanker

[KLARIFIKASI] Isu Lama, Produk Bayi Mengandung Bahan Penyebab Kanker

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Suporter Indonesia Kumandangkan Takbir Jelang Laga Lawan Irak

[HOAKS] Suporter Indonesia Kumandangkan Takbir Jelang Laga Lawan Irak

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Bansos Tunai Rp 175 Juta Mengatasnamakan Kemensos

[HOAKS] Bansos Tunai Rp 175 Juta Mengatasnamakan Kemensos

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Foto Ini Bukan Pemakaman Presiden Iran Ebrahim Raisi

[KLARIFIKASI] Foto Ini Bukan Pemakaman Presiden Iran Ebrahim Raisi

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Modus Baru Mencampur Gorengan dengan Narkoba

[HOAKS] Modus Baru Mencampur Gorengan dengan Narkoba

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Aturan Pelarangan TikTok di Berbagai Negara, Simak Alasannya

INFOGRAFIK: Aturan Pelarangan TikTok di Berbagai Negara, Simak Alasannya

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com