Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bekerja dengan Gaji Besar di Jerman Itu Mudah, Syaratnya Kuasai Dulu Hal Ini

Kompas.com - 18/06/2022, 06:00 WIB
Farid Assifa

Penulis

KOMPAS.com - Belajar Bahasa Jerman sebenarnya tidak sesulit yang dibayangkan banyak orang.

Bahkan kini, pembelajaran bisa dilakukan kapan saja dan di mana saja.

Pandemi Covid-19 telah mengubah cara belajar dari tatap muka menjadi dalam jaringan (daring) atau online.

“Kalau kita ambil positifnya, ada hikmah dibalik pandemi. Semua orang bisa lebih mudah untuk belajar tanpa terbatas ruang dan waktu. Karena itu, kami mengajak masyarakat untuk maju bersama lewat penguasaan bahasa asing, termasuk Bahasa Jerman,” ujar CEO One Third Consulting & Abroad (OTCA), Mochamad Iqbal dalam keterangan tertulis kepada Kompas.com, Selasa (14/6/2022).

Baca juga: Peluang Kerja di Jepang bagi Lulusan SMA dengan Gaji Rp 20 Juta Per Bulan

Mahir Bahasa Jerman, lanjut Iqbal, akan sangat mendukung karir seseorang. Apalagi para tenaga kerja asal Indonesia yang bisa Bahasa Jerman berkesempatan untuk bekerja di Negeri Panzer dengan gaji yang sangat besar.

Menurut Iqbal, saat ini masih sedikit sekali jumlah warga Indonesia yang melanjutkan studi dan karir di Jerman dibanding dengan pendatang dari negara lain.

Beberapa penyebabnya adalah kurangnya akses dan sebaran informasi serta adanya pemikiran yang salah bahwa untuk melanjutkan studi dan karir di Jerman itu perlu biaya mahal dan sulit untuk diterima.

Faktanya, kata Iqbal, kuliah di Jerman itu sangat terjangkau bahkan sangat kompetitif bila dibandingkan dengan kuliah di Indonesia.

Kuliah tidak sesulit yang dibayangkan, terlebih jika kita menguasai bahasanya, serta kesempatan berkarir pun sangat luas karena usia produktif di negara Jerman tidak begitu banyak untuk mengisi lowongan pekerjaan di berbagai industri.

"Negara lain telah sadar akan hal ini, sudah saatnya lebih banyak masyarakat Indonesia yang berangkat ke Jerman,” ujar Iqbal.

Jerman sendiri memiliki beberapa program yang bisa diikuti orang-orang dari negara lain, yaitu Ausbildung, Aupair, dan FSJ/BFD.

Baca juga: 6 Persiapan Wajib jika Ingin Merantau dan Bekerja di Luar Negeri

 

Ausbildung merupakan program sertifikasi keahlian selama 3 tahun di Jerman untuk belajar gastronomi, keperawatan, dan perhotelan dengan sistem 3 hari belajar dan 3 hari bekerja.

Aupair adalah program pertukaran budaya dan berlatih menjadi baby sitter atau pengasuh anak, dengan tujuan memperlancar Bahasa Jerman. Adapun lewat program FSJ/BFD, orang bisa bekerja di berbagai kegiatan sosial.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terpopuler

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com