Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Momen Presenter BBC Acungkan Jari Tengah Saat Sedang Siaran Langsung

Kompas.com - 09/12/2023, 14:30 WIB
Nur Rohmi Aida,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Seorang presenter media Inggris, BBC, menjadi sorotan warganet usai tindakannya mengacungkan jari tengah tidak sengaja tertangkap kamera saat sedang siaran langsung.

Cuplikan aksi presenter BBC mengacungkan jari tengah ini dibagikan sejumlah warganet di media sosial Twitter salah satunya oleh akun Twitter @ArchRose90 pada 7 Desember 2023.

"Ini bukan sindiran, seorang presenter BBC News ketahuan memberikan jari tengah secara langsung," tulis akun tersebut.

Hingga Sabtu (9/12/2023), unggahan ini telah dilihat lebih dari 2 juta kali dan disukai lebih dari 11.000 pengguna.

Kronologi

Pembawa acara yang tertangkap kamera mengacungkan jari tengah tersebut adalah Maryam Moshiri, salah satu presenter utama dalam program BBC News.

Dikutip dari The Guardian, kejadian ini terjadi pada Rabu (6/12/2023) saat acara BBC News tayang di siang hari.

Moshiri ketika itu tertangkap kamera mengacungkan jari tengahnya dengan alis yang terangkat.

Ia kemudian buru-buru menurunkan tangannya dan menyembunyikan ekspresinya sebelum membacakan berita utama mengenai penampilan Boris Jhonson dalam penyelidikan Covid-19.

Baca juga: China Blokir Siaran BBC karena Terbitkan Laporan Penganiayaan Uighur

Usai kejadian ini, dikutip dari CBSNews, Moshiri menyampaikan permintaan maaf karena hal tersebut sebenarnya adalah sebuah lelucon untuk timnya dan tidak menyangka adegan tersebut terekam kamera.

Moshiri berkilah, saat itu dia sedang menirukan sutradara yang melakukan hitung mundur dari 10 menjelang acara dimulai.

Ia saat itu mengangkat 10 jarinya dan menghitung mundur. Ketika hitungan mencapai satu, dia memutar jari tengahnya sebagai lelucon.

"Itu adalah lelucon pribadi dengan tim dan saya sangat menyesal hal itu disiarkan! Saya tidak bermaksud agar hal ini terjadi dan saya minta maaf jika saya menyinggung atau membuat marah siapa pun," ujar Moshiri dalam pernyataannya di X.

Ia menegaskan, tindakan mengacungkan jari tersebut tak bermaksud menghina siapa pun.

"Saya sungguh tidak sedang 'flipping the bird' kepada penonton atau bahkan seseorang," ujarnya.

Tuai beragam komentar

Sejumlah warganet menilai tindakan Moshiri sangat tidak profesional. Namun, sejumlah warganet lainnya mencoba memaklumi tindakan Moshiri, bahkan menganggapnya lucu.

“Sebagai pembayar lisensi BBC, saya menuntut lebih banyak perilaku seperti ini,” kata salah satu warganet.

Sementara komentator lain justru mengapresiasi kemampuan Moshiri berubah ekspresi dengan cepat dari bercanda menjadi penyiar berita yang serius dalam hitungan detik.

Baca juga: Sejarah Hari Televisi Sedunia 21 November 2021

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

6 Kondisi Penumpang Kereta yang Berhak Dapat Kompensasi KAI, Apa Saja?

6 Kondisi Penumpang Kereta yang Berhak Dapat Kompensasi KAI, Apa Saja?

Tren
3 Pemain Uzbekistan yang Patut Diwaspadai Timnas Indonesia, Salah Satunya Punya Nilai Rp 86,81 Miliar

3 Pemain Uzbekistan yang Patut Diwaspadai Timnas Indonesia, Salah Satunya Punya Nilai Rp 86,81 Miliar

Tren
Sepak Terjang Benny Sinomba Siregar, Paman Bobby Nasution yang Ditunjuk Jadi Plh Sekda Kota Medan

Sepak Terjang Benny Sinomba Siregar, Paman Bobby Nasution yang Ditunjuk Jadi Plh Sekda Kota Medan

Tren
Jadwal dan Live Streaming Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23, Kick Off 21.00 WIB

Jadwal dan Live Streaming Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23, Kick Off 21.00 WIB

Tren
Siapa Kandidat Terkuat Pengganti Rafael Struick di Laga Indonesia Vs Uzbekistan?

Siapa Kandidat Terkuat Pengganti Rafael Struick di Laga Indonesia Vs Uzbekistan?

Tren
Mengapa Bisa Mengigau Saat Tidur? Ternyata Ini Penyebabnya

Mengapa Bisa Mengigau Saat Tidur? Ternyata Ini Penyebabnya

Tren
Tanggal 1 Mei Hari Libur Apa?

Tanggal 1 Mei Hari Libur Apa?

Tren
Sempat Diteriaki Warga tapi Tak Menggubris, Kakek Berusia 61 Tahun Tertabrak KA di Sragen

Sempat Diteriaki Warga tapi Tak Menggubris, Kakek Berusia 61 Tahun Tertabrak KA di Sragen

Tren
Perpanjang Pajak STNK Harus Bawa KTP Asli Pemilik Kendaraan, Bagaimana jika Sudah Meninggal?

Perpanjang Pajak STNK Harus Bawa KTP Asli Pemilik Kendaraan, Bagaimana jika Sudah Meninggal?

Tren
Air Kelapa Muda Vs Air Kelapa Tua Sehat Mana? Ini Beda dan Manfaatnya

Air Kelapa Muda Vs Air Kelapa Tua Sehat Mana? Ini Beda dan Manfaatnya

Tren
Tari Rangkuk Alu Jadi Google Doodle Hari Ini, Apa Alasannya?

Tari Rangkuk Alu Jadi Google Doodle Hari Ini, Apa Alasannya?

Tren
3 Artefak Langka Majapahit Ditemukan di AS, Nilainya Rp 6,5 Miliar

3 Artefak Langka Majapahit Ditemukan di AS, Nilainya Rp 6,5 Miliar

Tren
Penjelasan Kemenpora dan MNC Group soal Aturan Nobar Indonesia Vs Uzbekistan

Penjelasan Kemenpora dan MNC Group soal Aturan Nobar Indonesia Vs Uzbekistan

Tren
Ilmuwan Temukan Salah Satu Bintang Tertua di Alam Semesta, Terletak di Galaksi Tetangga

Ilmuwan Temukan Salah Satu Bintang Tertua di Alam Semesta, Terletak di Galaksi Tetangga

Tren
Korsel Akan Beri Insentif Rp 1 Miliar untuk Bayi yang Baru Lahir, Apa Alasannya?

Korsel Akan Beri Insentif Rp 1 Miliar untuk Bayi yang Baru Lahir, Apa Alasannya?

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com