Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Hal yang Bisa Terjadi Saat Minum Kopi di Pagi Hari

Kompas.com - 30/08/2023, 07:00 WIB
Alicia Diahwahyuningtyas,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kopi menjadi minuman yang sering digunakan untuk mengawali hari sebelum beraktivitas bagi sebagian orang.

Hal tersebut lantaran kopi dikenal akan sejumlah manfaatnya yang sudah terbukti. Kafein yang ada dalam kopi dapat membantu seseorang menjadi lebih waspada serta meningkatkan suasana hati di pagi hari.

Namun meski demikian, kebiasaan minum kopi di pagi hari setelah bangun tidur dan dalam keadaan perut kosong sebenarnya tidak dianjurkan karena dapat menyebabkan berbagai masalah kesehatan.

Lantas, apa alasan kopi tidak disarankan untuk diminum di pagi hari?

Baca juga: 5 Efek Samping Minum Kopi Instan Setiap Hari bagi Kesehatan, Apa Saja?

Alasan sebaiknya tidak minum kopi di pagi hari

Ilustrasi minum kopiUnsplash Ilustrasi minum kopi

1. Hidrasi

Dilansir dari IFL Science, alasan mengapa Anda sebaiknya tidak minum kopi di pagi hari sesaat setelah bangun tidur adalah karena faktor hidrasi.

Kafein memiliki efek diuretik, dalam hal ini berarti kopi dapat membuat Anda lebih sering buang air kecil.

Meskipun air dalam kopi bisa memenuhi asupan cairan, namun tetap saja air biasa merupakan cara terbaik untuk tetap terhidrasi, terutama di pagi hari setelah bangun tidur.

Memulai pagi hari dengan segelas air sebelum minum kopi bukanlah ide yang buruk untuk menjaga kesehatan tubuh.

Baca juga: 6 Cara Sehat untuk Mempermanis Kopi Tanpa Tambahan Gula

2. Hormon kartisol sedang tinggi

Alasan selanjutnya adalah, minum kopi dapat berdampak terhadap hormon stres, yaitu melalui pelepasan hormon kortisol.

Kopi merangsang produksi kortisol, yang mana hormon ini sudah mencapai tingkat puncaknya saat seseorang bangun tidur.

Kortisol adalah hormon yang dapat meningkatkan kewaspadaan dan fokus. Ini juga mengatur metabolisme, respons sistem kekebalan, dan tekanan darah.

Cara kerja hormon kartisol adalah dengan mengikuti ritme khusus untuk siklus tidur-bangun Anda, dengan tingkat tinggi yang mencapai puncaknya 30-45 menit setelah naik dan perlahan-lahan menurun sepanjang sisa hari.

Karena itu, disarankan waktu terbaik untuk minum kopi adalah pertengahan hingga akhir pagi ketika tingkat kortisol Anda lebih rendah.

Bagi orang yang bangun sekitar 06.30, bisa meminum kopi antara pukul 09.30-11.30.

Baca juga: 6 Kepribadian Berdasarkan Jenis Seduhan Kopi yang Disukai, Apa Saja?

Halaman Berikutnya
Halaman:

Terkini Lainnya

Pengakuan Ibu yang Paksa Minta Sedekah, 14 Tahun di Jalanan dan Punya 5 Anak

Pengakuan Ibu yang Paksa Minta Sedekah, 14 Tahun di Jalanan dan Punya 5 Anak

Tren
Jadi Tersangka Korupsi, Ini Alasan Pendiri Sriwijaya Air Belum Ditahan

Jadi Tersangka Korupsi, Ini Alasan Pendiri Sriwijaya Air Belum Ditahan

Tren
Daftar Lokasi Nobar Indonesia Vs Uzbekistan Piala Asia U23 2024

Daftar Lokasi Nobar Indonesia Vs Uzbekistan Piala Asia U23 2024

Tren
Bolehkah Penderita Diabetes Minum Air Tebu? Ini Kata Ahli Gizi UGM

Bolehkah Penderita Diabetes Minum Air Tebu? Ini Kata Ahli Gizi UGM

Tren
Bandara di Jepang Catat Nol Kasus Kehilangan Bagasi Selama 30 Tahun, Terbaik di Dunia

Bandara di Jepang Catat Nol Kasus Kehilangan Bagasi Selama 30 Tahun, Terbaik di Dunia

Tren
La Nina Berpotensi Tingkatkan Curah Hujan di Indonesia, Kapan Terjadi?

La Nina Berpotensi Tingkatkan Curah Hujan di Indonesia, Kapan Terjadi?

Tren
Kasus yang Bikin Bea Cukai Disorot: Sepatu Impor hingga Alat Bantu SLB

Kasus yang Bikin Bea Cukai Disorot: Sepatu Impor hingga Alat Bantu SLB

Tren
Biaya Kuliah Universitas Negeri Malang 2024/2025 Program Sarjana

Biaya Kuliah Universitas Negeri Malang 2024/2025 Program Sarjana

Tren
Hari Pendidikan Nasional 2024: Tema, Logo, dan Panduan Upacara

Hari Pendidikan Nasional 2024: Tema, Logo, dan Panduan Upacara

Tren
Beredar Kabar Tagihan UKT PGSD UNS Capai Rp 44 Juta, Ini Penjelasan Kampus

Beredar Kabar Tagihan UKT PGSD UNS Capai Rp 44 Juta, Ini Penjelasan Kampus

Tren
Semifinal Indonesia Vs Uzbekistan Piala Asia U23 2024 Hari Ini, Pukul Berapa?

Semifinal Indonesia Vs Uzbekistan Piala Asia U23 2024 Hari Ini, Pukul Berapa?

Tren
Ramai soal 'Review' Resto Bikin Usaha Bangkrut, Pakar Hukum: Sah tapi Harus Berimbang

Ramai soal "Review" Resto Bikin Usaha Bangkrut, Pakar Hukum: Sah tapi Harus Berimbang

Tren
6 Kondisi Penumpang Kereta yang Berhak Dapat Kompensasi KAI, Apa Saja?

6 Kondisi Penumpang Kereta yang Berhak Dapat Kompensasi KAI, Apa Saja?

Tren
3 Pemain Uzbekistan yang Patut Diwaspadai Timnas Indonesia, Salah Satunya Punya Nilai Rp 86,81 Miliar

3 Pemain Uzbekistan yang Patut Diwaspadai Timnas Indonesia, Salah Satunya Punya Nilai Rp 86,81 Miliar

Tren
Sepak Terjang Benny Sinomba Siregar, Paman Bobby Nasution yang Ditunjuk Jadi Plh Sekda Kota Medan

Sepak Terjang Benny Sinomba Siregar, Paman Bobby Nasution yang Ditunjuk Jadi Plh Sekda Kota Medan

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com