Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER TREN] Cerita Dini Kehilangan Uang di Asuransi | ASN yang Tidak Dapat THR Lebaran

Kompas.com - 01/04/2023, 05:30 WIB
Ahmad Naufal Dzulfaroh,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Sejumlah pemberitaan menghiasi laman Tren sepanjang Jumat (31/3/2023).

Informasi seputar cerita Dini Indriani yang kehilangan uang di sebuah asuransi mendominasi pemberitaan.

Dini diketahui merupakan warga Bandung, Jawa Barat.

Selain cerita Dini soal asuransi, informasi perihal cara lapor SPT Pajak Tahunan, kejanggalan asal-usul tas branded KW milik istri Sekda Riau hingga teka-teki sosok artis R dalam kasus Rafael Alun juga menarik perhatian publik.

Ada juga informasi perihal daftar ASN yang tidak mendapatkan THR Lebaran 2023 yang menjadi perhatian tersendiri bagi pembaca.

Baca juga: Cerita Tiara, Kena Pajak Bea Cukai Rp 600.000 untuk Oleh-oleh Makanan Seharga Rp 300.000

Berita populer Tren

Berikut berita terpopuler di laman Tren sepanjang Jumat (31/3/2023) hingga Sabtu (1/4/2023) pagi:

1. Cerita Dini kehilangan uang di sebuah asuransi

Unggahan video salah seorang wanita yang mengaku kehilangan uang dari asuransi AXA Mandiri baru-baru ini ramai di media sosial.

Unggahan tersebut dibuat oleh akun TikTok @indriandhiny pada Selasa (28/3/2023).

"Dirampok sama bank sekelas BUMN," tulis keterangan dalam video tersebut.

Hingga Jumat (31/3/2023) pagi, unggahan video tersebut telah disukai lebih dari 206 ribu dan dibagikan lebih dari 25 ribu warganet lainnya.

Lantas, bagaimana cerita persisnya dan berapa uang yang hilang?

Informasi selengkapnya terkait kisah Dini yang kehilangan uang di sebuah asuransi dapat disimak pada berita berikut:

Cerita Dini Indriani yang Kehilangan Uang di Sebuah Asuransi

2. Cara dan syarat lapor SPT Tahunan

Batas akhir pelaporan Surat Pemberitahuan (SPT) Tahunan Wajib Pajak (WP) orang pribadi jatuh pada Jumat (31/3/2023).

Hal tersebut juga telah dikonfirmasi oleh Staf Khusus Menteri Keuangan (Menkeu) Bidang Komunikasi Strategis, Yustinus Prastowo.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com