Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Google Doodle Valentine's Day 2021 Gambar Hati, Ini Cerita Pembuatnya

Kompas.com - 14/02/2021, 19:27 WIB
Rosy Dewi Arianti Saptoyo,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Ikut memeriahkan dan merayakan hari valentine, Google Doodle meluncurkan tampilan baru berupa animasi di laman depan pencarian, pada Minggu (14/2/2021).

Doodle hari ini menampilkan animasi serbuk gliter, bertuliskan Google, ditambah 8 simbol hati yang menggambarkan suasana valentine.

Tak hanya lewat PC, pengguna android dan IoS juga dapat melihat doodle spesial ini.

Baca juga: Noken Papua Jadi Google Doodle Hari Ini, Berikut Filosofi dan Cara Membuatnya

Google doodle ini juga menjangkau banyak wilayah di muka bumi, yakni, Asia Tenggara, Australia, Amerika Serikat, Kanada, sebagian wilayah Amerika Latin dan Afrika.

Karya tersebut dibuat oleh seorang animator bernama Olivia When. Ia lulusan Maryland Institute College of Art (MICA), sebuah perguruan tinggi seni di Amerika Serikat (AS).

Lantas, bagaimana kiprah Olivia When dan prosesnya dalam membuat Doodle Google hari ini?

Karya Olivia When

Dilansir dari Oliviawhen.com, selain animator Olivia juga berprofesi sebagai pembuat film.

Ia lulus dengan pujian dari MICA. Ia mendapat gelar Bachelor of Fine Art dalam bidang Animasi pada 2013.

Karya Olivia When dapat dilihat melalui portofolionya di oliviawhen.com. Karya-karyanya telah ditampilkan di berbagai festival dan kegiatan seni lainnya.

Baca juga: Cerita Pemuda Depok Pembuat Google Doodle Noken Papua

Karya Olivia When pernah ditampilkan dalam The Northwest Animation Festival. Festival ini mengumpulkan film animasi pendek dari seluruh dunia untuk diputar pada pertemuan tahunan di Portland, Oregon.

Melalui The Northwest Animation Festival, pada 2007 Portland menjadi tuan rumah festival animasi terbesar dalam sejarah AS, dengan memutar lebih dari 400 film.

Karya Olivia juga pernah tampil dalam New York International Children's Film Festival. Sebuah festival yang mendukung pembuatan dan penyebaran film berkualitas untuk anak-anak dan remaja usia 3-18 tahun.

Sejak didirikan pertama pada 1997, festival ini telah menjangkau sekitar 2.500 pengiriman karya dari seluruh dunia.

Adapun beberapa karya Olivia juga tampil di MoMA, Animation Block Party, Animateka, New Urbanism Film Festival, Beliot International Film Festival, International Dark-Sky Association, The Daily Beast, Fox ADHD, Buzzfeed, dan NASA.

Baca juga: Google Doodle dan Mengenal Lebih Jauh tentang Sosok Tino Sidin...

Proses pembuatan

Google Doodle merupakan perubahan logo pada laman pencarian Google. Biasanya logo tersebut berganti untuk merayakan atau memperingati suatu peristiwa penting, seperti memperingati kehidupan para seniman, pelopor, dan ilmuwan terkenal.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Tapera dan Kekhawatiran Akan Korupsi Asabri-Jiwasraya Jilid 2

Tapera dan Kekhawatiran Akan Korupsi Asabri-Jiwasraya Jilid 2

Tren
Sarkofagus Ramses II Ditemukan berkat Hieroglif dengan Lambang Nama Firaun

Sarkofagus Ramses II Ditemukan berkat Hieroglif dengan Lambang Nama Firaun

Tren
Kapan Pengumuman Tes Online Tahap 2 Rekrutmen Bersama BUMN 2024?

Kapan Pengumuman Tes Online Tahap 2 Rekrutmen Bersama BUMN 2024?

Tren
Saat Korea Utara Terbangkan Balon Udara Berisi Sampah dan Kotoran ke Wilayah Korsel...

Saat Korea Utara Terbangkan Balon Udara Berisi Sampah dan Kotoran ke Wilayah Korsel...

Tren
China Hukum Mati Pejabat yang Terima Suap Rp 2,4 Triliun

China Hukum Mati Pejabat yang Terima Suap Rp 2,4 Triliun

Tren
Kandungan dan Kegunaan Susu Evaporasi, Kenali Pula Efek Sampingnya!

Kandungan dan Kegunaan Susu Evaporasi, Kenali Pula Efek Sampingnya!

Tren
Pekerja Tidak Bayar Iuran Tapera Terancam Sanksi, Apa Saja?

Pekerja Tidak Bayar Iuran Tapera Terancam Sanksi, Apa Saja?

Tren
Pedangdut Nayunda Minta ke Cucu SYL agar Dijadikan Tenaga Honorer Kementan, Total Gaji Rp 45 Juta

Pedangdut Nayunda Minta ke Cucu SYL agar Dijadikan Tenaga Honorer Kementan, Total Gaji Rp 45 Juta

Tren
Berapa Gaji Komite BP Tapera? Ada Menteri Basuki dan Sri Mulyani

Berapa Gaji Komite BP Tapera? Ada Menteri Basuki dan Sri Mulyani

Tren
Daftar Orang Terkaya Indonesia Versi Forbes dan Bloomberg Akhir Mei 2024

Daftar Orang Terkaya Indonesia Versi Forbes dan Bloomberg Akhir Mei 2024

Tren
Cara Download Aplikasi JMO (Jamsostek Mobile), Bayar Iuran BPJS Ketenagakerjaan Jadi Lebih Mudah

Cara Download Aplikasi JMO (Jamsostek Mobile), Bayar Iuran BPJS Ketenagakerjaan Jadi Lebih Mudah

Tren
Syarat Kredit Rumah Pakai Tapera dan Kelompok Prioritas Penerimanya

Syarat Kredit Rumah Pakai Tapera dan Kelompok Prioritas Penerimanya

Tren
Biar Ibadah Haji Lancar, Ini 4 Hal yang Wajib Dipersiapkan Jemaah

Biar Ibadah Haji Lancar, Ini 4 Hal yang Wajib Dipersiapkan Jemaah

BrandzView
Israel Klaim Kuasai Koridor Philadelphia, Berisi Terowongan untuk Memasok Senjata ke Hamas

Israel Klaim Kuasai Koridor Philadelphia, Berisi Terowongan untuk Memasok Senjata ke Hamas

Tren
KCIC Luncurkan Frequent Whoosher Card untuk Penumpang Kereta Cepat, Tiket Bisa Lebih Murah

KCIC Luncurkan Frequent Whoosher Card untuk Penumpang Kereta Cepat, Tiket Bisa Lebih Murah

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com