Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sejarah Terusan Suez

Kompas.com - 30/12/2020, 13:40 WIB
Gama Prabowo,
Serafica Gischa

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Terusan Suez adalah sebuah kanal atau saluran kapal yang terletak di Mesir. Terusan Suez menghubungkan pelabuhan Said di Laut Tengah dan pelabuhan Tewik di Laut Merah.

Dilansir dari Encyclopaedia Britannica (2015), Terusan Suez merupakan sebuah kanal dengan jalur terbuka yang lurus tanpa kunci sepanjang 193 kilometer.

Tujuan pembangunan

Pembangunan Terusan Suez bertujuan untuk mempersingkat jarak tempuh pelayaran kapal-kapal dari Eropa yang akan menuju ke Asia ataupun sebaliknya.

Dengan adanya Terusan Suez, kapal-kapal Eropa tidak perlu mengelilingi pesisir barat Afrika untuk bisa berlayar ke Asia.

Baca juga: Sejarah Krisis di Mesir (2011)

Gagasan pembangunan Terusan Suez telah muncul pada abad ke-15 Masehi ketika bangsa Eropa mengharapkan pembentukan sebuah jalur pelayaran yang memunginkan kapal-kapal dagang berlayar dari Laut Tengah ke Samudra Hindia melalui Laut Merah.

Gagasan pembangunan Terusan Suez muncul karena kapal-kapal dagang dari Eropa pada masa itu harus mengitari pesisir benua Afrika untuk mencapai kawasan Asia Selatan, Asia Tenggara, dan Asia Timur.

Realisasi pembangunan

Pembangunan Terusan Suez mulai diwacanakan pada akhir abad ke-18 Masehi oleh Napoleon Bonaparte.

Setelah berhasil menguasai Mesir, Napoleon Bonaparte membentuk tim peneliti untuk melakukan kajian terhadap sisa-sisa kanal bekas peradaban Mesir Kuno.

Pada tahun 1854, Ferdinand de Lesseps dari Perancis membuat kesepakatan dengan gubernur Mesir bernama Ismail Pasha untuk membangun sebuah kanal untuk menembus akses dari Laut Tengah menuju Laut Merah.

Baca juga: Gerakan Nasionalisme Mesir

Setelah mencapai kesepakatan, Ferdinand de Lesseps menunjuk tim insinyur internasional untuk membuat rencana pembangunan.

Realisasi pembangunan Terusan Suez dimulai pada bulan April 1959. Pada awalnya, pembangunan Terusan Suez menggunakan tenaga kerja paksa yang diambil dari Afrika.

Kemudian, Ferdinand de Lesseps mengerahkan pekerja Eropa dan beberapa mesin penggali untuk mempercepat pembangunan Terusan Suez.

Pembangunan Terusan Suez sempat mengalami kendala berupa mewabahnya penyakit Kolera di Mesir. Hal tersebut mengakibatkan keterlambatan penyelesaian pembangunan Terusan Suez.

Pembangunan Terusan Suez baru selesai pada tahun 1869. Terusan Suez mulai dibuka untuk masyarakat internasional pada 17 November 1869.

Baca juga: Peradaban Mesir Kuno: Periodisasi dan Sistem Pemerintahan

Manfaat

Pembangunan Terusan Suez memiliki manfaat yang besar dalam bidang politik, maritim, dan ekonomi masyarakat Internasional. 

Berikut manfaat Terusan Suez bagi Mesir dan dunia Internasional:

  1. Meningkatkan efektivitas dan efisiensi pelayaran Internasional.
  2. Memajukan sektor perdagangan internasional.
  3. Mesir menjadi negara yang memiliki kedudukan geopolitis yang kuat di mata Internasional.
  4. Mesir memperoleh pendapatan negara yang besar dari operasional Terusan Suez.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Majas Simile: Pengertian dan Contohnya

Majas Simile: Pengertian dan Contohnya

Skola
3 Wujud Kebudayaan beserta Contohnya

3 Wujud Kebudayaan beserta Contohnya

Skola
4 Struktur Pelindung Mata, Apa Saja Itu?

4 Struktur Pelindung Mata, Apa Saja Itu?

Skola
Macam-macam Gangguan Telinga dan Penyebabnya

Macam-macam Gangguan Telinga dan Penyebabnya

Skola
Sifat-sifat Kebudayaan beserta Contohnya

Sifat-sifat Kebudayaan beserta Contohnya

Skola
5 Cara Penerapan Ragam Hias pada Bahan Tekstil

5 Cara Penerapan Ragam Hias pada Bahan Tekstil

Skola
Mengenal 4 Jenis Seni Grafis

Mengenal 4 Jenis Seni Grafis

Skola
Mengenal 5 Tema dalam Seni Lukis

Mengenal 5 Tema dalam Seni Lukis

Skola
Faktor Risiko, Diagnosis, dan Pencegahan Kleptomania

Faktor Risiko, Diagnosis, dan Pencegahan Kleptomania

Skola
Pengertian, Gejala, Penyebab dari Kleptomania

Pengertian, Gejala, Penyebab dari Kleptomania

Skola
Pengertian dan Gejala Cairan Paru-paru atau Efusi Pleura

Pengertian dan Gejala Cairan Paru-paru atau Efusi Pleura

Skola
Model Komunikasi Newcomb: Asumsi dan Contohnya

Model Komunikasi Newcomb: Asumsi dan Contohnya

Skola
Apa yang Dimaksud dengan Anak Mandiri?

Apa yang Dimaksud dengan Anak Mandiri?

Skola
Bagaimana Cara Menghargai Pekerjaan Seseorang?

Bagaimana Cara Menghargai Pekerjaan Seseorang?

Skola
5 Manfaat Debat yang Harus Kamu Ketahui

5 Manfaat Debat yang Harus Kamu Ketahui

Skola
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com