Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 07/10/2023, 18:00 WIB
Lulu Lukyani

Penulis

KOMPAS.com - Neptunus adalah salah satu dari empat planet di Tata Surya yang memiliki cincin. Neptunus baru ditemukan pada tahun 1846 dan cincinnya baru ditemukan secara pasti pada tahun 1989 oleh wahana Voyager 2.

Sebenarnya, cincin pertama Neptunus ditemukan pada tahun 1968, namun para ilmuwan tidak dapat menentukan apakah itu adalah cincin lengkap.

Terbuat dari apa cincin Neptunus?

Neptunus memiliki lima cincin, yakni Galle, Le Verrier, Lassell, Arago, dan Adams. Cincin tersebut diberi nama sesuai dengan nama para astronom yang membuat penemuan penting terkait planet ini.

Cincin Neptunus terdiri dari setidaknya 20% debu dan beberapa cincin mengandung sebanyak 70% debu. Sementara itu, sisa bahan penyusun cincin Neptunus adalah batu-batuan kecil.

Baca juga: Berapa Lama Satu Hari di Neptunus?

Cincin Neptunus sulit dilihat karena gelap dan kepadatan serta ukurannya bervariasi. Para astronom berpendapat, cincin Neptunus lebih muda dibandingkan usia planet ini, dan kemungkinan terbentuk ketika salah satu bulan Neptunus hancur.

Cincin terdalam Neptunus mengorbit pada jarak 41.000 km dari planet ini, dan lebarnya mencapai 2.000 km.

Fakta-fakta Planet Neptunus

Berikut adalah fakta-fakta lain Planet Neptunus yang menarik untuk diketahui:

1. Planet Neptunus memiliki periode orbit 164,79 tahun.

2. Neptunus mengelilingi Matahari hanya sekali sejak pertama kali ditemukan pada tahun 1846.

3. Jarak rata-rata Planet Neptunus dari Matahari diperkirakan 4.498.250.000 km.

Baca juga: Bintik Hitam Misterius Terdeteksi di Neptunus, Apa Itu?

4. Sumbu rotasi Neptunus mengarah ke bidang orbitnya sebesar 29,6°, agak lebih besar dari 23,4° Bumi.

5. Kemiringan sumbu di Neptunus mengakibatkan pergantian musim dan karena lingkaran orbitnya, Neptunus memiliki musim yang sangat panjang, masing-masing durasinya hampir 41 tahun.

6. Periode rotasi Neptunus adalah 16,11 jam.

7. Diameter khatulistiwa Neptunus yang diukur pada tingkat tekanan satu bar adalah 49.528 km.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com