Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Cara Mencegah dan Mengobati Lecet Menurut Ahli

Kompas.com - 10/01/2021, 19:05 WIB
Bestari Kumala Dewi

Penulis


KOMPAS.com - Lecet biasanya ditandai dengan munculnya kulit melepuh berisi cairan yang disebabkan oleh gesekan pada kulit.

Pelari, pejalan kaki, atau saat mengenakan sepatu baru yang terlalu ketat, umumnya akan mengalami lecet pada kaki bagian telapak atau tumit.

Menurut spesialis kaki Georgeanne Botek, DPM dari Cleevland Clinic, cara terbaik menghadapi lecet adalah mencegahnya terjadi.

Baca juga: Mengenal Trisomi 9 yang Bikin Kulit Kakak Adik Melepuh karena Matahari

Botek menjelaskan lima hal yang bisa mencegah lecet terjadi.

1. Jaga kulit Anda tetap kering

“Jika Anda cenderung memiliki kaki yang berkeringat, Anda akan lebih rentan mengalami lecet,” kata Dr. Botek.

2. Selalu kenakan sepatu dengan kaus kaki

Ini dapat membantu mencegah lecet hingga kulit melepuh. Sebaiknya, kenakan kaus kaki yang menyerap keringat dan menghilangkan kelembapan dari kulit, terutama ketika akan melakukan aktivitas atletik di mana Anda cenderung berkeringat.

3. Gunakan bahan pengering

Anda bisa menggunakan aluminium klorida atau bedak tabur yang dapat diaplikasikan pada kaki sebelum melakukan aktivitas atletik.

“Atau oleskan zat pengering kaki di pagi hari yang dapat membantu mencegah kaki terlalu berkeringat,” saran Dr. Botek.

4. Lenturkan sepatu

Lakukan sebelum Anda menggunakannya untuk acara atletik yang memerlukan lari, akselerasi, lompat, atau gerakan atletik lainnya.

Hal yang sama berlaku untuk sepatu resmi baru, seperti sepatu hak tinggi atau sepatu bot.

Pastikan Anda emlenturkannya perlahan, sebelum memakainya untuk jangka waktu yang lama.

Jika sepatu Anda masih menggesek kulit kaki, loleskan petroleum jelly atau plester di tempat terjadinya gesekan, untuk melindungi kulit kaki.

5. Kenakan sarung tangan

Tak hanya terjadi pada kulit kaki, lecet juga bisa terjadi pada kulit tangan. Jika Anda harus menyapu, menyekop, memindahkan benda berat atau mengangkat beban pakailah sarung tangan.

“Cuci tangan Anda sesering mungkin dan gunakan handuk untuk memastikan tangan Anda kering. Ini akan membantu Anda mencegah lecet,” kata Dr. Botek.

"Bahkan bermain video game atau gerakan berulang lainnya untuk waktu yang lama juga bisa membuat kulit lecet. Jadi waspadalah terhadap timbulnya kemerahan, keringat, dan rasa nyeri."

Selain itu, ada beberapa hal yang bisa menyebabkan lecet, seperti yang disebabkan oleh luka bakar ringan atau yang disebabkan oleh kondisi medis tertentu.

Baca juga: 10 Cara Mencegah Kulit Iritasi Akibat Sering Mencuci Tangan

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com