Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Teknologi AI Semakin Canggih, Ghost Work Bisa Ancam Pekerja Manusia

Kompas.com - 05/08/2020, 19:01 WIB
Ellyvon Pranita,
Holy Kartika Nurwigati Sumartiningtyas

Tim Redaksi

KOMPAS.com- Istilah ghost work (pekerjaan hantu) muncul seiring dengan berkembangnya teknologi kecerdasan buatan atau intelijen artifisial (Artifitial Intelligent atau AI).

Tanpa disadari saat ini manusia dalam menjalani kehidupan sehari-hari sangat berdekatan dengan ghost work tersebut, dan itu mengancam pekerja manusia.

Hal ini disampaikan oleh peneliti utama senior di Riset Microsoft dan Indiana University, Mary L Gray dalam acara EmTech Asia 2020, yang diselenggarakan oleh Koelnmesse Pte Ltd dan MIT Technology Review, Selasa (4/8/2020).

Apa itu ghost work ?

Baca juga: Ahli: Perkembangan AI Jadi Peluang Baru, tapi Perlu Ada Batas Wajarnya

Mary menuturkan, ghost work atau pekerjaan hantu yang dimaksudkan bukan mendeskripsikan pekerjaan itu sendiri, melainkan kondisi pekerjaan tersebut.

Dengan kata lain, ghost work ini lebih berfokus pada pekerjaan yang berbasis tugas dan pembuat konten yang dapat disalurkan melalui internet, atau melalui program aplikasi saja.

Jenis pekerjaan yang dimaksud Mary mengenai ghost work ini mencakup memberi label, mengedit, memfasilitasi atau fasilitator, mengolah atau memilah informasi, serta menyebar luaskan informasi atau konten.

Ilustrasi artificial intelligence (kecerdasan buatan) atau AI memudahkan pekerjaan manusia.SHUTTERSTOCK Ilustrasi artificial intelligence (kecerdasan buatan) atau AI memudahkan pekerjaan manusia.

Baca juga: FKUI Pelajari Penggunaan AI untuk Diagnosis Pasien Corona, Mengapa?

Namun, pada mekanismenya pekerjaan itu dilakukan oleh algoritma yang ada di sistem AI. Bukanlah pekerja manusia.

Diakui Mary bahwa di satu sisi pekerjaan hantu atau ghost work oleh AI ini memberikan banyak manfaat bagi manusia, terutama industri.

Di antaranya seperti memungkinkan pekerjaan dapat dilakukan dengan waktu yang lebih fleksibel, dan dapat dilakukan di mana saja meskipun jaraknya jauh sesuai dengan tugasnya.

Tetapi, cara kerjanya umumnya berdasarkan kontrak dan dengan akses yang harus terpenuhi yaitu internet. Hal inilah yang banyak dikerjakan oleh masyarakat saat ini, serta sangat terasa dan dapat disadari bahwa ghost work ini berlangsung di tengah pandemi Covid-19 ini.

Mary menegaskan bahwa inilah yang sebenarnya tenaga kerja tapi tidak terlihat, dan pekerja manusia semakin berkurang karena digeser oleh ghost work AI ini.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com