Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Masker dan Helm Sendiri, Ini 6 Cara Aman Naik Ojek Online saat Pandemi Corona

Kompas.com - 14/06/2020, 20:02 WIB
Ellyvon Pranita,
Holy Kartika Nurwigati Sumartiningtyas

Tim Redaksi

KOMPAS.com- Dalam penerapan kenormalan baru atau new normal. Industri pelayanan jasa angkut seperti ojek online juga berangsur diperbolehkan untuk mengangkut penumpang.

Namun, seperti diketahui bahwa meskipun kenormalan baru sudah diterapkan di berbagai daerah termasuk Jakarta. Tetapi pandemi Covid-19 ini belum juga berakhir. Bahkan, vaksinnya pun belum ada hingga saat ini.

Untuk menghindari risiko terjadinya peningkatan jumlah kasus akibat aktivitas ojek online ini.

Maka, masyarakat sebagai penumpang dan pengemudi juga harus melakukan berbagai persiapak pencegahan dari kemungkinan infeksi virus corona SARS-CoV-2 penyebab Covid-19 ini.

Baca juga: Cegah Penularan Covid-19, Pengemudi Ojek Pakai Partisi hingga Beri Masker

Apa saja yang diperlukan?

Dokter Spesialis Penyakit Dalam sekaligus Chairman Junior Doctors Network Indonesia, dr Andi Khomaini SpPD mengatakan meski Covid-19 masih terjadi, tetapi kita juga bisa melakukan pencegahannya.

Berikut beberapa hal yang perlu dilakukan oleh penumpang dan pengemudi ojek online untuk menjaga keselamatan kesehatan dan mencegah infeksi baru Covid-19.

Ilustrasi masker.Image by Robert Pastryk from Pixabay. Ilustrasi masker.

Baca juga: Ahli: Kita Harus Sadar Diri, kalau Sakit Jangan Naik Ojek Online

1. Menggunakan masker

Menggunakan masker yang standar, dianggap sudah cukup sebagai pencegahan dari terhirup virus SARS-CoV-2.

Akan tetapi, menuurt Andi, kita juga harus tahu cara memakai masker yang benar, kapan waktunya untuk membuka masker dan juga kapan waktu mengganti masker yang digunakan tersebut.

"Jadi jangan juga gak diganti-ganti maskernya," kata Andi dalam live streaming BNPB Indonesia: Talk Show Info Corona, Sabtu (13/6/2020).

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com