Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Setahun Beroperasi, Maiin Gandaria Diminati Komunitas Olahraga

Kompas.com - 12/11/2023, 19:36 WIB
Hilda B Alexander

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Setahun operasional Maiin Gandaria, Jakarta Selatan, diminati komunitas olahraga dan hiburan. Tak hanya Jakarta, mereka juga berasal dari berbagai wilayah Bodetabek dan sekitarnya.

Maiin Gandaria dikembangkan oleh PT Triyasa Propertindo yang merupakan anak usaha dari PT Mahadana Dasha Utama (Grup MahaDasha) dan bagian dari Grup Tiara Marga Trakindo (Grup TMT).

Direktur PT Triyasa Propertindo (Triyasa) Sigit Priambodo mengatakan, dalam setahun kehadiran Maiin Gandaria, pihaknya menemukan bahwa pasar sportainment, yakni orang-orang yang menjadikan olah raga sebagai sarana hiburan dan bersedia mengeluarkan dana untuk menikmatinya, sangat besar.

“Kami mencatatkan pertumbuhan pelanggan yang baik dan bahkan kerap kali harus waiting list untuk bisa menikmati berolah raga di Maiin Gandaria. Kami pun memiliki beberapa pelanggan yang melakukan kontrak bulanan," jelas Sigit, Sabtu (11/11/2023).

Baca juga: Maiin Gandaria Dibuka, Kompleks Olahraga Berstandar FIFA

Menurutnya, hal ini didukung oleh faktor fasilitas Maiin Gandaria yang belum dimiliki tempat lain. Kompleks olahraga dan hiburan ini menawarkan fasilitas lapangan basket dan mini soccer berkualitas tinggi serta area taman yang asri.

Selain itu, juga didukung keberadaan sarana penunjang seperti area F&B, shower room, area bermain anak, mushola dan area parkir yang luas hingga bisa menampung puluhan sepeda motor dan mobil. Hal ini memungkinkan pengunjung dapat berolah raga dengan nyaman.

“Kami yakin ke depannya jumlah pengunjung loyal kami akan terus meningkat seiring semakin dikenal luasnya Maiin Gandaria sebagai sport complex yang nyaman dengan berbagai fasilitas unggulan,” urai Sigit.

Adapun perayaan satu tahun Maiin Gandari dimeriahkan dengan kelas Pound Fit bertema “Push Your Body & Get Healthy” bersama Pro Tita mulai Minggu (5/11/2023), dan turnamen Basket dan Mini Soccer pada hari Sabtu (11/11/2023)  bertema “Go Bigger, Go Higher.”

Selanjutnya acara bergulir dengan pembukaan turnamen Basket dan Mini Soccer dengan ball shooting yang didukung DNA Sport, CSUL Finance, Wing Stop, Garmin, Milo, Gulavit, Counterpain, Juaraga, dan Bebas Cidera.

Baca juga: Maiin Gandaria Dipilih Jadi Venue LA Streetball 2023, Ini Fasilitasnya

Turnamen kali ini diikuti oleh 12 tim Basket Putra dan 8 tim Basket Putri serta 14 tim Mini Soccer bekerja sama dengan Goozone Sport.

Keluar sebagai pemenang pada turnamen Basket Putra adalah tim PPC dan Basket Putri dimenangkan oleh tim WTMLN. Sedangkan pada turnamen Mini Soccer dimenangkan oleh tim Gardapingkal FC.

“Ke depannya, kami akan terus meningkatkan fasilitas dan pelayanan sehingga Maiin Gandaria terus menjadi destinasi utama untuk berolahraga di Jakarta Selatan,” imbuh Sigit.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com