Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menjawab Rasa Penasaran, Dinding Kamar Mandi Selalu Dilapisi Keramik

Kompas.com - 30/10/2021, 20:00 WIB
Ardiansyah Fadli,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pernahkah Anda perhatikan bahwa hampir pada setiap dinding kamar mandi pasti dilapisi keramik atau bahan pelapis lainnya yang lebih berkualitas.

Penggunaan keramik atau pelapis lain pada dinding kamar mandi ini ternyata ada alasannya, punya peran, dan fungsi yang sangat penting.

Wakil Ketua Umum Real Estat Indonesia (REI) Bambang Eka Jaya mengatakan salah satu fungsi keramik pada dinding kamar mandi adalah untuk menghindari rembes dan jamur akibat lembab.

Kamar mandi merupakan area basah (wet area) yang setiap sisinya harus dilindungi dengan pelapis tahan air.

Baca juga: Menurut Feng Shui, 5 Tanaman Ini Terlarang Ditanam di Area Rumah

"Fungsi keramik yang utama itu agar tidak rembes karena dinding kamar mandi itu kan sering kena guyuran air saat kamar mandi itu digunakan. Selain itu juga fungsinya biar nggak berjamur akibat lembab," kata Bambang kepada Kompas.com, Sabtu (30/10/2021).

Bambang menjelaskan, keramik merupakan material yang kokoh dan tahan lama. Selain itu keramik juga anti air sehingga dinding yang dilapisi keramik tidak mudah rusak.

Material keramik juga mudah dibersihkan. Tekstur permukaannya yang licin membuat kotoran apa pun dapat dibersihkan dengan cara dilap menggunakan kain atau disikat.

Selanjutnya, keramik juga dapat menjadi elemen dekoratif yang estetis. Banyak sekali pilihan motif, warna, dan desain keramik yang dapat disesuaikan untuk memperindah ruang kamar mandi.

Dengan demikian, penghuni rumah dapat mendesain kamar mandi dengan tema tertentu seperti modern minimalis, natural, dan tema lainnya.

"Keramik di kamar mandi juga berfungsi untuk semakin memperindah tampilan ruangan," ujar dia.

Baca juga: Ternyata, Ini Alasan Mengapa di Kamar Mandi Hotel Berbintang Tak Ada Ember dan Keran

Keramik pula yang dapat menyamarkan kotoran yang menempel pada permukaan dinding kamar mandi.

Hal ini tentu menjadi keuntungan jika pemilik rumah cukup sibuk dan tidak sempat membersihkan kamar mandi secara rutin.

Namun demikian, pelapisan keramik disarankan untuk dipasang pada seluruh sudut kamar mandi.

"Kan ada juga yang pasang atau melapisi keramik kamar mandi itu hanya sebagiannya saja karena alasan penghematan. Tapi tentu yang terbaik dan sangat dianjurkan itu seluruh dindingnmya dilapisi keramik," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com