Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harga Jual Rumah Bisa Miring jika Kondisinya Seperti Ini

Kompas.com - 17/10/2021, 20:00 WIB
Ardiansyah Fadli,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Orang yang ingin menjual rumah pasti berharap agar harganya tinggi.

Tak jarang, sebelum dijual, para pemilik melakukan sejumlah perbaikan agar rumah terlihat sempurna, tidak catat, sehingga dapat menarik banyak konsumen dengan nilai tinggi.

Namun, menjual rumah bukan hal yang mudah. Betapa pun bagus rumah Anda, jika tidak berada di lokasi yang tepat justru membuat harganya cenderung turun.

Berikut enam faktor yang dapat memengaruhi turunnya nilai jual rumah Anda:

1. Perbukitan dan lereng

Rumah yang terletak di perbukitan atau lokasi dengan permukaan miring tidak menjadi daya tarik yang bisa meluluhkan hati konsumen.

Baca juga: Mengapa Ada Istilah Rumah Hook, dan Dibanderol Lebih Mahal?

Harga atau nilai jual rumah dengan kondisi seperti ini tentu saja lebih rendah.

Sebaliknya, kebanyakan orang lebih memilih rumah dengan halaman belakang luas, dan permukaannya datar.

Sementara halaman belakang dengan permukaan miring sulit untuk difungsikan sebagai ruang beraktivitas misalnya untuk bermain, dan bercocok tanam.

2. Berlokasi di jalan utama

Rumah yang berada di pinggir jalan utama mungkin terlihat strategis, tetapi kebanyakan orang justru menghindarinya.

Alasannya, memiliki hunian atau rumah yang berada tepat di jalan utama sangatlah bising dan berisik yang diakibatkan oleh lalu lintas kendaraan.

Baca juga: Mengapa Banyak Perumahan Meniru Nama Kota-kota Mancanegara?

Kebisingan tersebut tidak membuat Anda betah berada atau tinggal di dalam rumah.
Sebaliknya, pembeli lebih memilih rumah dengan tingkat kebisingan standar atau sunyi.

Selain itu, rumah yang berada di jalan utama juga berbahaya, terlebih bagi keluarga yang memiliki anak kecil.

3. Tata letak ruang yang buruk

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com