Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 23/12/2023, 10:00 WIB
Siti Nur Aeni

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com - Musim hujan telah tiba. Ada banyak risiko penyakit yang muncul di musim hujan, salah satunya penyakit demam berdarah.

Penyakit ini disebabkan oleh gigitan nyamuk Aedes aegypti. Populasi nyamuk ini meningkat saat musim hujan.

Nyamuk ini banyak bermukim di area yang terdapat genangan, salah satunya halaman belakang rumah. Area ini biasanya kurang diperhatikan pemilik rumah, sehingga banyak semak-semak dan genangan air yang cocok sebagai tempat tinggal nyamuk demam berdarah.

Baca juga: 4 Cara Membasmi Nyamuk dari Rumah Secara Alami

Maka dari itu, penting untuk segera melakukan tindakan pemusnahan nyamuk demam berdarah yang ada di halaman belakang rumah agar serangga tersebut tidak masuk ke dalam rumah dan membahayakan keselamatan keluarga.

Dikutip dari Real Simple, Sabtu (23/12/2023), berikut ini cara membasmi nyamuk di halaman belakang rumah.

Buang semua genangan air di halaman belakang rumah

Ilustrasi genangan air di halaman rumah.Shutterstock/Iscotlanda Photography Ilustrasi genangan air di halaman rumah.

Salah satu cara agar nyamuk demam berdarah tidak bermukim di halaman belakang rumah yaitu dengan membuang semua genangan air yang ada di area tersebut.

Pastikan tidak ada genangan air sekecil apapun, karena genangan air walau sedikit bisa menjadi tempat nyamuk bertelur.

Baca juga: Cara Mencegah Nyamuk Berkembang Biak di Genangan Air

Dina Fonseca, Ph.D., ketua departemen entomologi di Universitas Rutgers, New Jersey, Amerika Serikat, mengingatkan untuk berhati-hati saat menutup tempat sampah luar rumah.

Sebab, jika tempat sampah sampah terbuka dan turun hujan, maka air hujan akan tertampung dan menjadi genangan yang disukai nyamuk.

Pasang perangkap nyamuk

Cara membasmi nyamuk di halaman belakang rumah lainnya yaitu dengan memasang perangkap nyamuk. Alat ini bisa dibuat sendiri di rumah.

Caranya, cukup siapkan ember dengan ukuran berbeda dan selotip. Lalu, isi ember dengan air dan sedikit rumput agar menciptakan lingkungan menjadi tempat yang menarik untuk nyamuk bertelur. Lalu, teteskan minyak canola di sisi wadah dan selotip agar nyamuk tersangkut.

Baca juga: Cara Membuat Perangkap Nyamuk, Pakai Gula dan Ragi

Tanam tanaman penolak nyamuk

Ada beberapa tanaman yang ternyata tidak disukai nyamuk. Tanaman tersebut, antara lain; lavender, serai, serai wangi, lemon thyme, rosemary, dan basil.

Tanaman penolak nyamuk bisa ditanam di halaman belakang rumah. Cara menanam dan merawatnya pun tidak sulit.

Selain membuat halaman belakang rumah bebas nyamuk, tanaman tersebut juga bisa dinikmati hasilnya, seperti serai yang bisa dimanfaatkan sebagai jamu dan penyedap masakan.

Baca juga: 6 Tanaman Pengusir Nyamuk dan Serangga Secara Alami, Apa Saja?

ilustrasi membesihkan halaman belakang rumahShutterstock/CandyBox Images ilustrasi membesihkan halaman belakang rumah

Bersihkan dan rapikan halaman rumah

Selanjutnya, cara membasmi nyamuk di halaman belakang rumah yaitu dengan rutin merapikan dan membersihkan halaman belakang rumah.

Langkah ini bisa mengurangi adanya genangan dan menghilangkan tempat bersarang nyamuk. Selain itu, rutin membersihkan dan merapikan halaman rumah juga akan membuat rumah terlihat lebih menarik.

Itulah beberapa cara membasmi nyamuk di halaman rumah. Segeralah untuk melakukan tindakan di atas sebelum terjangkit penyakit demam berdarah.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com