Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ketahui, Ini Manfaat Ampas Kopi untuk Tanaman Tomat

Kompas.com - 23/11/2023, 08:40 WIB
Esra Dopita Maret

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Ampas kopi bisa menjadi tambahan bagus untuk kebun dengan banyak manfaat untuk tanaman, termasuk tanaman tomat.

Ampas kopi dapat menambahkan nutrisi ke tanah dan mendorong pertumbuhan tanaman tomat. Ampas kopi kaya nitrogen, fosfor, dan kalium, yang semuanya penting untuk pertumbuhan tanaman tomat. 

Baca juga: Manfaat Ampas Kopi untuk Tanaman Strawberry dan Cara Menggunakannya

Selain itu, ampas kopi memiliki pH yang sedikit asam, yang membantu mengasamkan tanah dan memudahkan tanaman tomat menyerap nutrisi.

Dilansir dari Ever Green Seeds, Kamis (23/11/2023), ada sejumlah manfaat ampas kopi untuk tanaman tomat. Aampas kopi merupakan sumber bahan organik yang baik, yang membantu memperbaiki struktur tanah, aerasi, dan drainase.

Ampas kopi dapat membantu tanaman tomat memiliki akar yang sehat, yang membantu menyerap lebih banyak air dan nutrisi. 

Selain itu, ampas kopi dapat mencegah hama dan penyakit jamur. Ampas kopi juga dapat digunakan sebagai lapisan mulsa untuk mencegah gulma serta mengandung senyawa yang dapat membantu mengusir serangga dan hama lainnya.

Ampas kopi juga dapat mencegah penyakit jamur, seperti busuk akar yang dapat merusak, bahkan membunuh tanaman tomat. 

Baca juga: 5 Penyebab Tanaman Tomat Layu dan Cara Mengatasinya

 

Memupuk tomat dengan ampas kopi

Ilustrasi tanaman tomat, menanam tomat. SHUTTERSTOCK/AHMAD RIDHA ASHARI Ilustrasi tanaman tomat, menanam tomat.
Memupuk tanaman tomat dengan ampas kopi adalah cara bagus menambahkan nutrisi ekstra pada tanah. Untuk menyuburkan tanaman tomat dengan kopi, Anda harus menyebarkan ampas kopi di sekitar pangkal tanaman.

Pastikan menyebarkan ampas kopi secara merata dan hindari agar ampas kopi tidak mengenai daun tanaman tomat.

Setelah menebarkan ampas kopi di sekitar pangkal tanaman tomat, sirami tanahnya untuk membantu melepaskan nutrisi dari ampas kopi ke dalam tanah serta membuatnya tersedia bagi tanaman.

Pastikan menyiram tanah secara teratur guna memastikan tanaman tomat mendapatkan nutrisi yang dibutuhkan untuk tumbuh. 

Baca juga: Manfaat Ampas Kopi untuk Tanaman Lili Paris dan Cara Menggunakannya

Selain ampas kopi, bisa juga menggunakan pupuk organik lainnya untuk menyuburkan tanaman tomat. Kompos, pupuk kandang, dan bahan organik lainnya dapat digunakan untuk menambah nutrisi ekstra pada tanah.

Pastikan memilih pupuk organik yang diformulasikan khusus untuk tanaman tomat untuk memastikan tanaman mendapatkan nutrisi yang dibutuhkan untuk tumbuh.

Ampas kopi juga merupakan bahan mulsa yang bagus karena membantu menjaga tanah tetap sejuk pada musim panas dan mencegah air menguap. 

Baca juga: 4 Cara Melindungi Tanaman Tomat dari Cuaca Dingin

Seberapa sering menggunakan ampas kopi untuk tanaman tomat?

Ilustrasi ampas kopi. Shutterstock/Nor Gal Ilustrasi ampas kopi.
Ampas kopi membutuhkan waktu untuk membusuk, jadi cobalah mnyebarkannya di tanah pada musim gugur, yang akan memberikan waktu cukup untuk diserap.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com