Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Barang yang Harus Disingkirkan dari Meja Nakas untuk Tidur Nyenyak

Kompas.com - 19/07/2023, 08:00 WIB
Esra Dopita Maret

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Tidur merupakan kebutuhan yang harus dipenuhi setiap manusia. Pasalnya, tidur tak hanya bermanfaat memulihkan energi setelah beraktivitas, tapi juga menjaga kesehatan fisik dan mental. 

Kurang tidur dapat berdampak buruk pada kesehatan jantung, ginjal, meningkatkan atau menurunkan tekanan darah, dan membuat mudah marah. 

Baca juga: 8 Cara Mencegah Kamar Tidur Bau Apek, Mudah Dilakukan

Namun, memperoleh tidur malam yang berkualitas atau minimal enam jam sulit dicapai. Ada sejumlah hal yang menyebabkan orang sulit tidur, bahkan berkualitas, seperti rasa gelisah yang berlebihan, tetangga yang berisik, dan hewan peliharaan yang banyak menuntut.

Selain hal-hal di atas, rupanya beberapa barang yang disimpan di kamar tidur, khususnya meja nakas atau meja samping tempat tidur, dapat berkontribusi atau membuat sulit tidur. 

Maka itu, perlu mengetahui barang-barang apa saja yang tidak boleh disimpan di meja nakas. 

Dilansir dari Apartment Therapy, Rabu (19/7/2023), sejumlah ahli tidur membagikan barang yang harus disingkirkan dari meja nakas untuk meningkatkan kualitas tidur seperti berikut ini. 

Baca juga: 5 Langkah Sederhana Merapikan Meja Nakas Kamar Tidur

Buku

Ilustrasi meja nakas, meja samping tempat tidur. SHUTTERSTOCK/NEW AFRICA Ilustrasi meja nakas, meja samping tempat tidur.
Membaca sebelum tidur adalah ritual menenangkan yang dapat membuat beberapa orang untuk tidur.

Namun, buku bacaan menjadi barang yang harus disingkirkan dari meja nakas karena dapat membuat pikiran Anda terlalu sibuk.

Segelas air putih

Shelby Harris, psikolog klinis berlisensi dan Direktur Kesehatan Tidur di Sleepopolis, mengatakan menyimpan segelas air putih di meja nakas dapat mencegah Anda dari keharusan untuk bangun di tengah malam, tapi ini juga semakin mengganggu tidur Anda jika terbangun dalam keadaan haus. 

Untuk menghindari keharusan bangun untuk ke kamar mandi, minum cukup air dan pergi ke kamar mandi sebelum tidur. 

Baca juga: 7 Barang yang Bisa Bikin Kamar Tidur Kecil Tampak Besar dan Luas

 

Ponsel 

Selanjutnya, barang yang harus disingkirkan dari meja nakas adalah ponsel dan perangkat elektronik lainnya seperti laptop. 

"Sebaiknya Anda memiliki tempat khusus untuk meletakkan benda-benda yang mengganggu tidur, seperti ponsel dan tablet," kata Harris.

Cobalah menyimpan perangkat di tempat yang tidak terlihat guna menghindari godaan menggunakannya pada larut malam dan menghindari paparan sinar biru yang dapat membuat sulit tidur. 

Menjauhkan diri dari teknologi juga mencegah Anda terjebak dalam percakapan. "Tanpa bunyi bip, dengungan, dan cahaya biru dari teknologi akan lebih mudah untuk rileks dan terlelap," tambah Robert Pagano, salah satu pendiri Sleepline. 

Baca juga: 7 Benda yang Harus Ada di Meja Nakas Samping Tempat Tidur

Jurnal

Ilustrasi meja nakas di samping tempat tidur.PEXELS/MAX VAKHTBOVYCH Ilustrasi meja nakas di samping tempat tidur.
Menulis di jurnal rasa syukur sebelum tidur dapat menjadi ritual menenangkan diri. Namun, jurnal atau buku catatan menjadi barang yang harus disingkirkan dari meja nakas.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

6 Tanaman Pendamping Bunga Matahari, Bisa Ditanam di Halaman Rumah

6 Tanaman Pendamping Bunga Matahari, Bisa Ditanam di Halaman Rumah

Pets & Garden
5 Tanaman yang Bisa Membuat Taman Selalu Harum

5 Tanaman yang Bisa Membuat Taman Selalu Harum

Pets & Garden
Rumah Modular Diyakini Bisa Jadi Solusi Saat Cuaca Panas

Rumah Modular Diyakini Bisa Jadi Solusi Saat Cuaca Panas

Housing
5 Kebiasaan Buruk yang Menyebabkan Kulkas Bau

5 Kebiasaan Buruk yang Menyebabkan Kulkas Bau

Home Appliances
5 Ruang Penyimpanan Tersembunyi di Dalam Rumah

5 Ruang Penyimpanan Tersembunyi di Dalam Rumah

Housing
5 Ras Kucing Termahal, Harganya Mencapai Ratusan Juta Rupiah

5 Ras Kucing Termahal, Harganya Mencapai Ratusan Juta Rupiah

Pets & Garden
5 Alat Kebersihan yang Harus Ada di Dapur

5 Alat Kebersihan yang Harus Ada di Dapur

Do it your self
Begini Cara Mencuci Celana Dalam Baru Sebelum Dipakai

Begini Cara Mencuci Celana Dalam Baru Sebelum Dipakai

Do it your self
Mengenal Kucing Lykoi dari Ciri-ciri hingga Cara Merawatnya

Mengenal Kucing Lykoi dari Ciri-ciri hingga Cara Merawatnya

Pets & Garden
Catat, Ini Kelebihan dan Kekurangan Tata Letak Dapur Berbentuk I

Catat, Ini Kelebihan dan Kekurangan Tata Letak Dapur Berbentuk I

Housing
6 Ide Dekorasi Apartemen agar Terlihat Lebih Bergaya

6 Ide Dekorasi Apartemen agar Terlihat Lebih Bergaya

Decor
Cara Menanam Pakcoy dari Biji dengan Mudah

Cara Menanam Pakcoy dari Biji dengan Mudah

Pets & Garden
7 Ide Dekorasi Meja Rias yang Cantik dan Menarik

7 Ide Dekorasi Meja Rias yang Cantik dan Menarik

Decor
6 Ide Dekorasi Kamar Tidur Modern Abad Pertengahan

6 Ide Dekorasi Kamar Tidur Modern Abad Pertengahan

Decor
7 Alasan Kucing Tidur Terus, Bisa Jadi Stress

7 Alasan Kucing Tidur Terus, Bisa Jadi Stress

Pets & Garden
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com