Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 28/11/2022, 12:05 WIB
Abdul Haris Maulana

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Kamar mandi merupakan ruang yang sering dijadikan kelabang atau lipan sebagai tempat tinggal hingga berkembang biak.

Hal ini dikarenakan kondisi yang lembap dan adanya hama seperti kecoak membuat mereka betah untuk tinggal di kamar mandi.

Meskipun kelabang tidak menimbulkan ancaman serius bagi manusia, mereka masih bisa mengganggu sehingga kehadirannya harus dicegah.

Baca juga: 3 Hal yang Membuat Kelabang Muncul di Dalam Kamar Mandi

Dilansir dari Pest Clinic, Senin (28/11/2022), berikut ini adalah beberapa cara paling efektif untuk menjauhkan kelabang dari kamar mandi.

Ilustrasi kelabang. SHUTTERSTOCK/MR. AEKALAK CHIAMCHAROEN Ilustrasi kelabang.
Tangkap dan keluarkan dari rumah

Cara paling manusiawi untuk menjauhkan kelabang dari kamar mandi adalah dengan menangkapnya hidup-hidup lalu mengeluarkannya dari rumah.

Kamu dapat dengan mudah menangkap kelabang menggunakan gelas minum dan kertas. Yang harus kamu lakukan hanyalah mengurung kelabang dengan gelas dan letakkan kertas disamping gelas.

Selanjutnya, geser gelas ke kertas di sampingnya dan balikkan gelas untuk menjebak kelabang di dalamnya.

Kelabang tidak bisa memanjat permukaan yang halus dan licin, seperti kaca dan keramik.

Baca juga: Cara Mengusir dan Mencegah Kelabang Masuk ke Rumah

Dengan begitu, kemungkinan besar kamu akan merasa tidak terlalu sulit untuk menangkap kelabang dan membawanya keluar untuk dilepaskan.

Bunuh dengan pestisida

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com