Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 03/07/2022, 07:20 WIB
Esra Dopita Maret

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Karpet menjadi salah satu item dekorasi yang banyak digunakan di setiap rumah. Selain harganya cukup terjangkau, karpet digunakan karena memiliki sejumlah keuntungan.

Mulai dari, mempercantik ruangan, memberi kehangatan dan kenyamanan, hingga menutupi lantai yang rusak. 

Baca juga: Tips Memilih Warna Karpet yang Tepat untuk Ruangan

Namun, keindahan rumah juga tergantung pada kebersihan karpet. Karpet yang bersih tidak hanya membuat rumah tampak cantik dan terawat, tapi juga memberi rumah tampilan yang berkelas serta meningkatkan kesehatan penghuninya. 

Seperti diketahui, karpet dapat mengumpulkan debu dan kotoran yang dapat berisiko buruk pada kesehatan seperti alergi, asma, juga gangguan pernapasan.

Karena itu, penting membersihkan karpet secara rutin, apalagi pembersihan karpet mudah dilakukan dan tidak memerlukan biaya besar.

Dikutip dari My Decorative, Minggu (3/7/2022), berikut langkah mudah membersihkan karpet. 

Baca juga: Feng Shui Bentuk dan Penempatan Karpet di Setiap Ruangan di Rumah

Menyedot debu 

Ilustrasi membersihkan karpet, ilustrasi vacuum cleaner. Shutterstock/Lucky Business Ilustrasi membersihkan karpet, ilustrasi vacuum cleaner.
Menyedot debu pada karpet adalah metode standar yang berlaku untuk sebagian besar rumah. Namun, sebelum melakukannya, ada hal mendasar yang perlu diketahui untuk menyelesaikan pekerjaan dengan baik.

Pertama, perlu menyingkirkan benda-benda yang ada pada karpet seperti kertas, pulpen, dan mainan. Setelah itu, mulailah menyedot debu pada karpet dari area yang sulit dijangkau seperti di bawah furnitur.

Pastikan menggunakan vacuum cleaner secara vertikal dan horizontal untuk mencegah kotoran tertahan pada karpet. 

Baca juga: 4 Tips Memilih Karpet Area yang Tepat untuk Ruangan

Gunakan produk penghilang noda

Saat membersihkan karpet, ada beberapa noda membandel yang membutuhkan perhatian ekstra. Produk penghilang noda biasanya bertindak sebagai pra-perawatan sebelum pembersihan sebenarnya dilakukan.

Ada beberapa produk penghilang noda seperti baking soda, hidrogen peroksida, perasan lemon, dan cuka. Solusi ini akan membantu menghilangkan noda membandel dengan mudah. 

Baca juga: Langkah Mudah Membersihkan 3 Macam Bau Tak Sedap di Karpet

Menguap karpet

Ilustrasi membersihkan rumah sambil mendengarkan musik, Ilustrasi vacuum cleaner, ilustrasi membersihkan karpet. Shutterstock/didesign021 Ilustrasi membersihkan rumah sambil mendengarkan musik, Ilustrasi vacuum cleaner, ilustrasi membersihkan karpet.
Menguap merupakan metode efektif lain yang dapat digunakan bersama dengan menyedot debu. Penggunaan regent pembersih saja tidak dapat menembus kain.

Karena itu, perlu menggunakan uap untuk membersihkan karpet secara efektif. Metode ini menghilangkan patogen yang dapat menyebabkan infeksi.

Tak perlu khawatir, ada beberapa mesin uap yang memiliki harga terjangkau di pasaran yang dapat membuat pekerjaan membersihkan karpet lebih mudah dan efektif. 

Baca juga: 4 Tips Memilih Warna Karpet yang Tepat untuk Sofa Warna Abu-abu

Bersihkan tumpahan dan noda dengan cepat

Saat terjadi tumpahan atau noda, segera bersihkan tumpahan pada karpet dengan cepat agar tidak menempel dan semakin sulit membersihkannya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com