Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Benda yang Bikin Kamar Tamu Jadi Mewah Layaknya Hotel Bintang 5

Kompas.com - 19/02/2022, 16:15 WIB
Lolita Valda Claudia

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com- Saat musim liburan tiba, seringkali keluarga besar akan datang untuk menginap. Tentunya kamu ingin menyediakan kamar tidur yang nyaman bak di hotel agar lebih berkesan.

Kamu bisa memulai dengan memastikan tempat tidur nyaman dengan mengganti duvet dan bed cover dengan yang bersih dan wangi.

Hal-hal kecil yang lebih personal seperti setoples permen dan cemilan tentunya akan sangat dihargai oleh keluarga yang menginap.

Melansir dari Real Simple, Sabtu (19/2/2022), selain hal-hal di atas kamu juga bisa menambahkan beberapa benda untuk membuat kamar tidur tamu semakin nyaman.

Baca juga: 8 Cara Merapikan dan Membersihkan Kamar Tamu

Duvet berbahan linen

Duvet merupakan sejenis penutup selimut yang biasanya diisi dengan bahan-bahan lembut yang berfungsi sebagai penghangat.

Duvet mungkin umumnya hanya digunakan di hotel saja, namun tidak ada salahnya untuk menggunakannya di rumah.

Kamar tamu akan menjadi lebih mewah dan hangat sehingga tamu yang menginap akan merasa seperti di rumah.

Baca juga: 5 Tips Mendekorasi Kamar Tamu yang Nyaman dan Bikin Betah

Teko berisi air

Saat kamu menginap di hotel, salah satu hal yang pasti ada yaitu teko berisi air. Selain bermanfaat, teko dengan desain yang cantik akan menjadi sentuhan yang manis di meja samping tempat tidur. Tambahkan pula beberapa gelas cantik yang serasi dengan teko dan nuansa kamar.

Guling yang empuk

Pencahayaan yang pas juga berperan penting untuk menghadirkan kenyamanan di kamar tidur sempit. Salah satunya dengan menambah lampu dinding.UNSPLASH/ Kam Idris Pencahayaan yang pas juga berperan penting untuk menghadirkan kenyamanan di kamar tidur sempit. Salah satunya dengan menambah lampu dinding.

Memang guling sangat jarang di temukan di kamar hotel, namun jika kamu menambahkan guling tentu akan membuat tidur lebih nyaman dan nyenyak.

Tambahkan bantal dan guling di kamar tamu, kamu bisa memilih guling yang lembut dan empuk untuk tamu spesialmu.

Baca juga: 5 Trik Mendekorasi Kamar Tamu yang Nyaman

Jubah mandi

Untuk menambah suasana berlibur di kamar tamu, tak ada salahnya menambahkan jubah mandi.

Jubah katun organik super lembut memungkinkan tamu bersantai dengan penuh gaya. Dapat dicuci dengan mesin, sehingga kamu dapat dengan mudah membersihkannya dan menyiapkannya untuk tamu berikutnya.

Baca juga: 9 Tips Feng Shui Kamar Tidur untuk Kehidupan Cinta yang Harmonis

Sandal busa

Beberapa tamu mungkin lupa untuk membawa sandal, kamu bisa menyediakan sandal busa di kamar untuk mereka gunakan. Tak hanya murah, dengan menyiapkan sandal juga akan meninggalkan kesan yang baik selama mereka menginap di rumahku.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com