Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 28/09/2021, 20:30 WIB
Aniza Pratiwi,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Bekerja dari rumah atau work from home (WFH) merupakan rutinitas baru yang dilakukan sejak masa pandemi Covid-19 ini.

Untuk itu, rumah yang sebelumnya menjadi tempat istirahat dan bersantai bersama keluarga, kini menjadi tempat yang lebih fleksibel untuk area bekerja. 

Melansir dari The Statesman, Selasa (28/9/2021), meningkatkan dekorasi rumah menjadi lebih fleksibel adalah keharusan di tengah kondisi seperti ini agar dapat menjalankan aktivitas dengan nyaman. Berikut ini beberapa ide mendekorasi rumah selama masa WFH. 

Baca juga: Tips Mendekorasi Rumah agar Lebih Bahagia dan Ceria 

Perhatikan pencahayaan

Rumah yang memiliki pencahayaan alami sangat menyenangkan. Untuk itu, peran tirai atau gorden di sini sangat dibutuhkan.

Jika rumah cukup terang, gorden berwarna gelap dengan lapisan tipis dan terpisah adalah pilihan yang baik.

Gorden tesebut adalah membantu mengontrol jumlah cahaya alami yang masuk ke ruangan. Hal ini tentu juga dapat menghemat pengeluaran listrik.  

Baca juga: Tips Mendekorasi Rumah dengan Skema Warna Hangat agar Nyaman

Sementara itu, tirai berwarna terang paling cocok untuk ruangan dengan penetrasi cahaya yang lebih sedikit. Gorden bermotif dalam ruangan dapat menambahkan keceriaan yang sangat dibutuhkan ruangan.

Memilih warna pola yang sama dengan furnitur yang ada dalam ruangan dapat mengikat semua tampilan ruangan.

Memasang batang gorden lebih tinggi dan panjang gorden yang sesuai adalah cara lain memberikan tampilan yang seimbang.  

Baca juga: 11 Tips Sukses Mendekorasi Rumah Minimalis

Wallpaper untuk menyegarkan ruangan

Menambahkan semburat warna atau dinding bertekstur adalah cara termudah menyegarkan ruangan.

Menambahkan wallpaper bertekstur pada dinding meja kerja dapat menciptakan ilusi ruang kerja yang terpisah dari ruangan lain di rumah. Ini juga dapat memberikan semangat saat bekerja.

Sementara itu, mengaplikasikan wallpaper pada dinding kamar tidur dapat menambah warna pada gaya minimalis. Karena itu, jangan takutmemadukan pola dan warna untuk tampilan yang maksimal. 

Baca juga: 9 Tips Mendekorasi Rumah Minimalis 

Memilih meja yang sesuai 

Furnitur multifungsi dapat memberikan keluasan pada ruangan yang terbatas. Untuk itu, pilih furnitur multifungsi seperti meja yang dapat digunakan di mana pun dan kapan pun.

Dengan meja tersebut, Anda dapat dengan mudah bekerja di mana pun Anda mau seperti di ruang makan, keluarga, atau teras.

Sementara itu, meja belajar tradisional juga telah mengalami peningkatan ergonomis dengan colokan built-in dan dudukan untuk penggunaan yang efisien.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

6 Cara Memanfaatkan Pakaian Bekas untuk Keperluan Lain

6 Cara Memanfaatkan Pakaian Bekas untuk Keperluan Lain

Do it your self
7 Tanaman Bunga yang Dapat Mendatangkan Kupu-kupu di Taman

7 Tanaman Bunga yang Dapat Mendatangkan Kupu-kupu di Taman

Pets & Garden
9 Tanaman Hias yang Dapat Ditanam di Air

9 Tanaman Hias yang Dapat Ditanam di Air

Pets & Garden
7 Pakaian yang Tidak Boleh Dimasukkan ke Mesin Pengering, Kenapa?

7 Pakaian yang Tidak Boleh Dimasukkan ke Mesin Pengering, Kenapa?

Home Appliances
7 Barang Dekorasi yang Tidak Perlu Dibeli Baru

7 Barang Dekorasi yang Tidak Perlu Dibeli Baru

Decor
Cara Mencuci Pakaian Berbahan Linen dengan Benar

Cara Mencuci Pakaian Berbahan Linen dengan Benar

Do it your self
5 Cara Menambahkan Karakter di Kamar Mandi

5 Cara Menambahkan Karakter di Kamar Mandi

Decor
5 Cara Membuat Plafon Ruang Tamu Terlihat Lebih Tinggi

5 Cara Membuat Plafon Ruang Tamu Terlihat Lebih Tinggi

Decor
5 Kesalahan Desain Rumah dan Cara Memperbaikinya

5 Kesalahan Desain Rumah dan Cara Memperbaikinya

Housing
5 Tanaman Berwarna Merah yang Membuat Taman Lebih Cerah

5 Tanaman Berwarna Merah yang Membuat Taman Lebih Cerah

Pets & Garden
Cara Membersihkan Lantai Kayu Solid dengan Cuka

Cara Membersihkan Lantai Kayu Solid dengan Cuka

Home Appliances
5 Jenis Meja Kamar Mandi yang Populer

5 Jenis Meja Kamar Mandi yang Populer

Home Appliances
Mudah, Cara Menghilangkan Bau Terbakar pada Microwave

Mudah, Cara Menghilangkan Bau Terbakar pada Microwave

Do it your self
6 Ikan Hias Air Tawar yang Cocok Dipelihara di Akuarium

6 Ikan Hias Air Tawar yang Cocok Dipelihara di Akuarium

Pets & Garden
Cara Membersihkan Food Processor agar Kembali Kinclong

Cara Membersihkan Food Processor agar Kembali Kinclong

Home Appliances
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com