Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 21/05/2021, 11:58 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

Sumber The Spruce

JAKARTA, KOMPAS.com - Dalam filosofi feng shui, dapur dianggap sebagai salah satu ruangan terpenting untuk kesehatan, kebahagiaan, dan kekayaan. Dapur juga salah satu ruangan yang memberikan energi baik di rumah.

Ada banyak hal yang harus diperhatikan saat menata dapur di rumah berdasarkan feng shui. Tidak hanya penataan ruang, feng shui juga memperhatikan banyak aspek lainnya, seperti letak kompor hingga warna.

Dilansir dari Extra Space, Jumat (21/5/2021), berikut beberapa tips penerapan feng shui di dapur.

Baca juga: 4 Mitos Feng Shui yang Tak Perlu Dipercaya

1. Perhatikan lokasinya

Karena adanya kompor, dapur mewakili elemen api feng shui di rumah. Dapur di tengah rumah melambangkan api yang menyerang jantung rumah, yang dapat membawa kesialan dan energi ke dalam ruangan.

ilustrasi dapur sederhanaDane Deaner on Unsplash ilustrasi dapur sederhana

Tata letak feng shui yang baik adalah dapur di bagian belakang rumah di sudut selatan atau barat daya, serta bagian utara atau timur laut.

2. Perhatikan kebersihan

Feng shui menekankan kebersihan dan kerapian untuk menjaga aliran energi yang baik di dapur. Dapur yang berantakan menciptakan energi negatif, yang kemudian dapat berdampak pada kesehatan anggota keluarga.

Lakukan pembersihan peralatan memasak secara menyeluruh, membersihkan meja dapur, dan memastikan setiap benda memiliki ruang penyimpanan.

 

Baca juga: Ingin Beli Apartemen? Ini Tips Menurut Feng Shui

Manfaatkan sumber penyimpanan tersembunyi seperti pengatur laci, kait pintu lemari, dan kotak penyimpanan.

3. Ganti barang rusak

Dapur dalam feng shui tidak hanya dilambangkan dengan panas, tetapi juga dilambangkan dengan makanan dan cinta.

Dapur yang bersih dan terisi dengan peralatan dan perkakas yang terawat baik menandakan niat untuk menjaga diri dan keluarga Anda. Tingkatkan chi atau energi yang baik dengan memastikan tidak ada yang rusak di dapur.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com