Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Silvio Berlusconi Keluar dari ICU

Kompas.com - 17/04/2023, 11:46 WIB
Aditya Jaya Iswara

Penulis

Sumber AFP

MILAN, KOMPAS.com - Mantan Perdana Menteri Italia Silvio Berlusconi keluar dari unit perawatan intensif (ICU), tetapi masih dirawat di rumah sakit.

Menurut harian Corriere della Sera pada Minggu (16/4/2023) mengutip sumber yang dekat dengan keluarga, Berlusconi dipindahkan ke unit perawatan normal.

Pria berusia 86 tahun itu dirawat intensif di rumah sakit San Raffaele Milan sejak 5 April 2023.

Baca juga: Eks PM Italia Silvio Berlusconi Masuk ICU

Dia menderita leukemia dan menderita infeksi paru-paru, tetapi pada Kamis (13/4/2023) dokter mengatakan bahwa Berlusconi menunjukkan perbaikan yang stabil.

Berlusconi menderita leukemia myelomonocytic kronis (CMML), sejenis kanker darah langka yang utamanya menyerang orang dewasa tua, menurut dokternya, dikutip dari kantor berita AFP.

Perdana Menteri Italia tiga periode dan miliarder taipan media ini mendominasi politik "Negeri Piza" selama puluhan tahun.

Baca juga:

Berlusconi saat ini menjabat sebagai senator. Partai sayap kanannya, Forza Italia, adalah bagian dari pemerintahan koalisi Perdana Menteri Giorgia Meloni, tetapi dia jarang muncul di depan umum.

Silvio Berlusconi keluar masuk rumah sakit dalam beberapa tahun terakhir, terutama setelah tertular Covid-19 pada 2020.

Baca juga: Mantan PM Italia Silvio Berlusconi Sebut Zelensky Biang Keladi Invasi Rusia ke Ukraina

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com