Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penembakan di Pub Gay Populer Oslo, 2 Tewas, 14 Terluka

Kompas.com - 25/06/2022, 11:00 WIB
Tito Hilmawan Reditya

Penulis

Sumber CNN

OSLO, KOMPAS.com - Dua orang tewas dan 14 lainnya luka-luka pada Sabtu (25/6/2022) dalam penembakan di sebuah klub malam dan di jalan-jalan terdekat di ibu kota Norwegia Oslo.

Polisi Norwegia menyebut seorang tersangka yang diyakini sebagai satu-satunya pelaku telah ditangkap.

Dilansir CNN, TKP meluas dari London Pub hingga klub tetangga, dan seterusnya melebar ke jalan terdekat di mana tersangka ditangkap beberapa menit setelah penembakan dimulai.

Baca juga: Kenapa di Amerika Sering Terjadi Penembakan Saat Musim Panas? Ini 3 Sebabnya

Hal ini dikonfirmasi langsung juru bicara polisi Tore Barstad mengatakan kepada surat kabar Aftenposten.

The London Pub adalah bar gay dan klub malam yang populer di pusat Oslo.

"Saya melihat seorang pria datang dengan tas, dia mengambil pistol dan mulai menembak," jurnalis Olav Roenneberg dari penyiar publik NRK melaporkan.

Tidak segera jelas apa motif serangan itu.

Oslo sendiri akan mengadakan parade tahunan Pride pada hari Sabtu.

"Dua orang dipastikan tewas," kata departemen kepolisian Oslo dalam sebuah tweet.

Baca juga: Penembakan di Amerika Lagi, Remaja 15 Tahun Tewas dalam Konser di Washington DC

Sekitar 14 orang dibawa ke rumah sakit, beberapa dengan luka parah, kata polisi.

Foto-foto yang diterbitkan oleh surat kabar VG, penyiar NRK dan lainnya, menunjukkan sekelompok besar responden darurat di luar London Pub, termasuk polisi dan pekerja ambulans.

Helikopter juga melayang di atas Oslo tengah sementara sirene ambulans dan mobil polisi terdengar di seluruh kota.

Baca juga: Penembakan AS Terbaru: 1 Tewas dalam Serangan ke Gereja di Alabama

Rumah sakit universitas Oslo mengatakan telah siaga merah setelah penembakan itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com