Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Korut dan Korsel Buka Lagi Hotline Lintas Perbatasan Usai Terputus Setahun Lebih

Kompas.com - 04/10/2021, 15:48 WIB
Aditya Jaya Iswara

Penulis

Sumber AFP

SEOUL, KOMPAS.com - Korea Utara dan Korea Selatan memulihkan kembali hotline lintas perbatasan, kata Seoul pada Senin (4/10/2021).

Pemulihan hotline Korut-Korsel ini juga ditandai dengan para petugas yang saling menelepon untuk pertama kalinya sejak Agustus 2020.

Hotline Korsel-Korut dipulihkan kembali beberapa hari setelah Pyongyang memicu kekhawatiran internasional, dengan serangkaian uji coba rudal dalam rentang beberapa minggu.

Baca juga: Setelah Rudal Hipersonik, Korea Utara Tes Rudal Anti-pesawat

Dewan Keamanan PBB sampai mengadakan pertemuan darurat untuk membahas uji coba tersebut.

Kementerian Unifikasi Seoul mengonfirmasi, para pejabat dari kedua Korea melakukan panggilan telepon pertama mereka sejak Agustus pada Senin pagi.

"Dengan pemulihan jalur komunikasi Selatan-Utara, pemerintah mengevaluasi bahwa landasan untuk memulihkan hubungan antar-Korea telah disediakan," kata kementerian itu dalam pernyataan yang dikutip AFP.

"Pemerintah berharap... untuk segera melanjutkan dialog dan memulai diskusi praktis guna memulihkan hubungan antar-Korea," tambahnya.

Sebelumnya, pada hari yang sama Pemimpin Tertinggi Korea Utara Kim Jong Un menyatakan niat untuk memulihkan jalur komunikasi utara-selatan yang terputus," tulis kantor berita Pemerintah Korea Utara, KCNA.

Mereka juga melaporkan, langkah itu merupakan upaya membangun perdamaian abadi di semenanjung Korea.

Kedua Korea sudah mengisyaratkan pencairan hubungan pada akhir Juli dengan mengumumkan pemulihan komunikasi lintas batas, yang terputus selama lebih dari setahun.

Namun pemulihan itu hanya berlangsung sebentar karena Korea Utara berhenti menjawab telepon dua minggu kemudian.

Baca juga: Kim Yo Jong: Korut Terbuka untuk Akhiri Perang Korea dengan Korsel

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com