Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wanita Ini Kantongi Rekor Mulut Terbesar di Dunia, Lebarnya 6,5 Cm

Kompas.com - 01/08/2021, 11:43 WIB
Ardi Priyatno Utomo

Penulis

Sumber The Sun

WASHINGTON DC, KOMPAS.com - Seorang wanita di AS mengantongi rekor mulut terbesar di dunia dengan lebar hingga 6,5 cm.

Samantha Ramsdell, dari Connecticut, sebelumnya viral karena mulutnya itu, hingga mempunyai 1,7 juta pengikut di TikYok.

Perempuan berusia 31 tahun itu kini dilaporkan sudah mendapatkan Guineness World Records untuk mulut terbesar di sektor wanita.

Baca juga: Punya Mulut Terbesar di Dunia, Wanita Ini Bisa Raup Rp212 Juta per Video

Kepada Guineness, Ramsdell yang adalah sales medis itu mengungkapkan dia senang karena mulutnya, yang dia dulu dia anggap kekurangannya, mendapat pengakuan positif.

Ramsdell disebut bisa menggigit apel sebutir penuh, menggigit sepotong besar burger keju, maupun memasukkan banyak kentang goreng.

"Mendapat rekor untuk sesuatu yang dulu membuat saya malu, sesuatu yang ingin saya hilangkan, sangat menggembirakan," kata dia.

"Saran saya kepada mereka yang punya bagian tubuh besar atau unik dan ingin mendaftarkannya ke Guineness World Records, lakukan!" lanjutnya.

Dilansir The Sun Sabtu (31/7/2021), Guineness menemui Ramsdell di kantornya, dengan Dr Elke Cheung melakukan pemeriksaan.

Dr Cheung memakai kaliper digital untuk menghitung panjang dan lebar mulutnya, guna menentukan regangan maksimum.

Ramsdell kemudian menunjukkan foto masa kecilnya, dan mengungkapkan dia dulu dirundung serta dijuluki "si mulut bass".

Tetapi kini, dia dengan mantap mengakui mulutnya adalah kekuatan supernya, dan menyerukan siapa pun yang punya bagian tubuh unik untuk tak malu.

"Itu kekuatan super kalian. Bentuk itu membuat kalian spesial dan berbeda dari orang kebanyakan," jelas Ramsdell.

Ketika membuat konten di media sosial, awalnya Ramsdell hanya ingin menunjukkan kemampuannya, tak menyangka akan menyedot hingga jutaan netizen.

Pada 2019, Ramsdell hanya memiliki sekitar 300 pengikut. Tetapi kini jumlahnya meningkat menjadi 1,7 juta.

Baca juga: Rekor Dunia Pecah, Inilah Wanita Tercepat yang Mendaki Gunung Everest, Tak sampai 26 Jam

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com