Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kapal AL Iran Terbakar dan Tenggelam di Teluk Oman

Kompas.com - 03/06/2021, 06:50 WIB
Aditya Jaya Iswara

Penulis

Sumber AFP

JASK, KOMPAS.com - Kapal Angkatan Laut (AL) Iran terbakar dan tenggelam di Teluk Oman pada Rabu (2/6/2021), setelah upaya untuk memadamkan api gagal.

Meski kapal AL Iran tenggelam, para awaknya berhasil turun dengan selamat, kata pihak Angkatan Laut.

Kapal tanker pengisian ulang Kharg itu terbakar pada Selasa (1/6/2021) di dekat pelabuhan Jask, Teluk Oman.

Baca juga: Kapal Kargo Kimia Asal Singapura Tenggelam, Sri Lanka Terancam Bencana Laut Terburuk

Kebakaran terjadi di salah satu sistem kapal, kata keterangan AL Iran tanpa menjelaskan lebih lanjut.

Upaya pemadaman api berlangsung selama 20 jam sebelum kapal tenggelam, imbuh mereka.

"Mengingat api yang menyebar, misi untuk menyelamatkan Kharg gagal dan tenggelam di perairan Jask," terang AL Iran dikutip dari AFP.

Mereka menambahkan, kapal Kharg berangkat untuk misi pelatihan di perairan internasional beberapa hari yang lalu.

Baca juga: Pentagon Nyatakan Rekaman UFO di Sekitar Kapal Perang Angkatan Laut AS Asli

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com