Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Strategi Baru China untuk Bendung Gelombang Kedua Virus Corona

Kompas.com - 09/07/2020, 17:09 WIB
Ardi Priyatno Utomo

Penulis

Sumber AFP

BEIJING, KOMPAS.com - Ketika kasus virus corona kembali merebak di Beijing, banyak yang khawatir jika gelombang kedua bakal mendera China.

Namun, berkaca dari pengalaman yang sudah-sudah, pejabat setempat menggunakan pendekatan baru untuk mencegah penyebarannya.

Pemerintah China tidak menggunakan penutupan secara drastis, ketika Wuhan mengalami pandemi hebat virus corona pada awal tahun ini.

Baca juga: Beijing Nol Positif Corona, Otoritas Peringatkan Jangan Berpuas Diri

Tapi, mereka melakukan lockdown parsial di permukiman yang dianggap terdampak, dan melakukan tes massal, memantau setengah dari total populasi Beijing yang berjumlah 21 juta jiwa.

Pendekatan ini mulai membuahkan hasil, jika melihat jumlah kasusnya yang turun hingga menjadi satu digit pada awal Juli, dan nol sepanjang tiga hari terakhir.

Dilansir AFP Kamis (9/7/2020), berikut merupakan pendekatan yang dilakukan Negeri "Panda" untuk menghadapi gelombang penyebaran baru:

Bagaimana penyebaran itu kembali terjadi?

China berusaha mati-matian melindungi ibukotanya dari pandemi, di mana mereka mengarahkan penerbangan ke kota lain dan pengunjung wajib dikarantina dan diperiksa.

Hingga awal Juni, dengan kasus yang semakin sedikit, Beijing melonggarkan sejumlah aturan, termasuk tak mewajibkan warganya mengenakan masker.

Adalah 11 Juni, warga setempat maupun internasional kembali terkejut dengan lonjakan kasus virus yang bernama resmi SARS-Cov-2 itu.

Baca juga: Meski Masih Positif, Beijing Cabut Larangan Perjalanan

Dari 335 kasus yang terdeteksi, kebanyakan dilacak berasal dari Pasar Grosir Xinfadi, berlokasi di selatan ibu kota, yang langsung ditutup begitu wabah terjadi.

Ribuan orang langsung diperintahkan menjalani karantina, dengan 11 juta orang diinstruksikan mendapat pemeriksaan virus corona.

Pemerintah kota melarang perjalanan ke luar bagi warga di area berisiko tinggi, dengan setiap orang harus menunjukkan surat bebas Covid-19.

Otoritas masih mencari tahu penyebab lonjakan kasus. Tapi, tes awal menunjukkan sumber penyebaranya penyebarannya ada di papan pemotong untuk memproses salmon impor.

Baca juga: Kasus Baru Virus Corona di Beijing Kemungkinan dari Asia Tenggara dan Asia Selatan

Ibu kota China, Beijing pada Rabu (17/6/2020) membatalkan lebih dari 60 persen penerbangan komersial dan meningkatkan kesiagaan di tengah wabah virus corona gelombang kedua. AP/Ng Han Guan Ibu kota China, Beijing pada Rabu (17/6/2020) membatalkan lebih dari 60 persen penerbangan komersial dan meningkatkan kesiagaan di tengah wabah virus corona gelombang kedua.

Bagaimana cara China menangani lonjakan baru ini?

Ketika wabah pertama kali menyebar di Wuhan, China langsung menerapkan lockdown ketat, dan meluas hingga Provinsi Hubei, membuat 60 juta penduduknya terisolasi.

Tapi ketika wabah kembali terjadi Juni lalu, pemerintah Beijing menggunakan apa yang disebut "pengendalian terkendali".

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com