Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Icip Makanan di Mantra Bumi, Cafe di Yogyakarta yang Ramai Mahasiswa

Kompas.com - 20/12/2023, 15:03 WIB
Krisda Tiofani,
Yuharrani Aisyah

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Luas dan sederhana menjadi kesan pertama saya ketika sampai area parkir di Mantra Bumi Coffee & Space.

Lokasinya berada di Jalan Parangtritis Nomor 364, Yogyakarta, dekat dari kawasan kampus, seperti Kampus ISI Yogyakarta dan Politeknik ATK Yogyakarta.

Tak heran bila mayoritas pelanggan kafe ini adalah mahasiswa. Meskipun bukan akhir pekan, sejumlah siswa dan mahasiswa silih berganti datang ke kafe ini.

Luasnya kafe tidak terbatas di area parkirnya. Begitu masuk ke dalam, area makan luar ruangan juga sama besarnya.

Kafe berkonsep industrial ini bisa menampung hingga 300 pelanggan di beberapa spot makannya.

Kompas.com datang dan mencicipi menu unggulan Mantra Bumi pada Kamis (30/11/2023).

Nasi Goreng Mantra dan Nasi Goreng Seafood seharga Rp 25.000-an menjadi makanan yang pertama saya coba.

Baca juga:

Nasi Goreng Mantra dan Nasi Goreng Seafood di Mantra Bumi Coffee & Space Yogyakarta.Kompas.com/Antonius Aditya Mahendra Budi Santoso Nasi Goreng Mantra dan Nasi Goreng Seafood di Mantra Bumi Coffee & Space Yogyakarta.

Perbedaan warna kedua nasi goreng ini cukup menyolok. Nasi Goreng Mantra coklat pekat, sementara Nasi Goreng Seafood nampak tak begitu coklat.

Bila suka manis, Nasi Goreng Mantra adalah pilihan tepat. Kecapnya lebih banyak sehingga manis mendominasi makanna ini.

Sebaliknya, Nasi Goreng Seafood terasa lebih gurih dan wangi ketika dimakan. Topping seafood-nya juga cukup besar dan banyak.

Kedua nasi goreng ini paling nikmat disantap segera setelah dihidangkan, agar tekstur dan rasanya tetap sedap ketika dimakan.

Soup Iga seharga Rp 35.000 juga dicoba. Untuk semangkuk daging kuah, harga makanan ini sangat terjangkau.

Sup Iga di Mantra Bumi Coffee & Space Yogyakarta.Kompas.com/Antonius Aditya Mahendra Budi Santoso Sup Iga di Mantra Bumi Coffee & Space Yogyakarta.

Potongan iga disajikan dengan kuah keruh dan sayuran sebagai pelengkap. Rasanya gurih, enak dimakan bersama nasi.

Tambahkan sambal ke dalam sup untuk menyimbangkan gurih sekaligus membuat sedikit pedas dalam makanan.

Sebanyak dua minuman kopi wajib coba, juga disajikan. Ada Kopi Mantra dan Kopi Mantana.

Tampilan kopinya menarik. Disajikan di gelas tinggi dengan taburan tiga biji kopi utuh di atas Kopi Mantra.

Rasa kopinya manis dan creamy, tidak jauh berbeda dengan Kopi Mantana.

Hanya saja, Kopi Mantana terasa lebih manis dan creamy karena tambahan butterscotch di dalamnya.

Kopi ini dijual dengan harga yang sama, Rp 22.000 per gelas. Bila ingin menikmati kopi pahit, bisa memesan Espresso 1 Shot seharga Rp 10.000.

Mantra Sundae alias es krim ala kafe ini menjadi penutup sajian saya. Es krim vanila dengan topping coklat dijual murah, hanya Rp 10.000 per gelas.

Mantra Sundae di Mantra Bumi Coffee & Space Yogyakarta.Kompas.com/Antonius Aditya Mahendra Budi Santoso Mantra Sundae di Mantra Bumi Coffee & Space Yogyakarta.

Aroma susu sangat tercium ketika menikmati es krim ini. Rasa manisnya bercampur dari es krim dan topping. Cocok dinikmati oleh kamu pencinta manis.

Semua menu tersebut bisa dipesan di Mantra Bumi. Kafe di Bantul ini buka setiap hari pukul 08.00-00.00 WIB dan melayani reservasi via WhatsApp di 0822 2036 4946.

Baca juga:

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com