Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resep Kouign Amann, Pastry Klasik dengan Lapisan yang Mengilap

Kompas.com - 02/02/2022, 20:11 WIB
Alma Erin Mentari

Penulis

KOMPAS.com - Kouign amann merupakan pastry klasik dengan bentuk bundar yang renyah dan lembut. Umumnya, kouign amann memiliki rasa manis dengan tampilan mengilap dari lapisan karamel di atasnya.

Jenis pastry yang satu ini bisa kamu buat di rumah dengan mudah. Kamu bisa mengikuti cara membuat pastry berlapis dengan bentuk bundar berikut ini.

Melansir dari laman All Recipes, ada sebelas cara buat pastry klasik dengan lapisan karamel seenak buatan toko roti yang satu ini.

Baca juga:

Resep kouign amann

Bahan:

  • 1 gelas atau sekitar 235 ml air hangat
  • 1 sdm gula putih
  • 1 sdt ragi kering aktif
  • 2 ½ cangkir atau sekitar 300 gram tepung terigu
  • 1 sdm mentega cair
  • 1 sdt garam kosher

Bahan untuk seasoned sugar

  • 2/3 cangkir atau sekitar 151 gram gula putih
  • 2 sdt garam
  • 1 sdm mentega, lelehkan
  • 2 balok mentega tawar dingin

Cara membuat kouign amann

  1. Campurkan air, gula, dan ragi dalam mangkuk. Aduk dan diamkan hingga berbusa atau sekitar lima menit.
  2. Tambahkan mentega cair, tepung, dan garam ke dalam campuran ragi. Aduk hingga adonan kalis. Taburi permukaan meja dengan terigu.
  3. Taruh adonan pastry di atas meja. Uleni adonan hingga lembut dan elastis. Taruh adonan di sebuah mangkuk yang sudah dilumuri dengan minyak. Tutup dan biarkan mengembang sampai dua kali lipat.
  4. Di wadah lain, campurkan gula dan garam. Koreksi rasa.
  5. Siapkan cetakan muffin. Sendokkan gula dan taburkan di atas cangkir. Balik cetakan kalau taburan gula terlalu banyak.
  6. Pindahkan adonan ke permukaan yang sudah ditaburi dengan tepung. Gulung adonan menjadi persegi panjang. Parut mentega dingin di atasnya. Ratakan mentega. Tekan adonan dengan lembut dan ratakan tepinya. Letakkan adonan di atas loyang berlapis. Bungkus dalam plastik dan dinginkan selama 30 menit.
  7. Gulung adonan kembali dan ratakan dengan parutan mentega. Gulung adonan secara berulang dan dinginkan minimal selama satu jam.
  8. Panaskan oven dengan suhu mencapai 190 derajat celsius.
  9. Taburkan gula di permukaan meja. Tempatkan adonan di atas gula dan taburi gula di atasnya.
  10. Potong adonan pastry menjadi 12 bagian atau sesuai dengan cetakan yang tersedia. Taburkan lebih banyak gula di atasnya, biarkan selama 10 menit.
  11. Panggang dalam oven yang sudah dipanaskan. Biarkan adonan mengembang selama 25 sampai 30 menit. Pindahkan ke dalam rak pendingin dan biarkan selama 15 menit.
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com