Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

15 Makanan di GrabFood Rekomendasi Chef Juna, Apa Saja? 

Kompas.com - 12/01/2022, 15:03 WIB
Silvita Agmasari

Penulis

KOMPAS.com - GrabFood menghadirkan oilihan makanan rekomendasi koki di kategori Chef's Reco. 

Kali ini, GrabFood bekerja sama dengan Chef Juna Rorimpandey untuk memberi rekomendasi makanan ala Barat dan Asia Fusion. 

Berikut 12 makanan dari restoran berbeda di GrabFood, rekomendasi dari Chef Juna dikutip dari siaran pers yang diterima Kompas.com, Jumat (7/1/2022). 

1. Honu

Poke bowl dengan potonganikan salmon dan tuna yang segar. Honu cocok untuk makan siang yang ringan bersama teman-teman kamu. Tidak usah repot-repot ke Honolulu, kamu bisa menikmati makanan khas Hawaii ini langsung di rumah. 

Rekomendasi makanan di Honu:

Two & Two, yaitu perpaduan ikan salmon dan tuna ditambah saus putih, nori renyah, saus creamy, daun bawang, dan kremesan renyah.

Baca juga:

2. Gion The Sushi Bar

Bagi para pencinta sushi, Gion bisa menjadi tempat yang pas untuk kamu mencoba sushi level atas dengan makanan Jepang yang menggugah selera. Nikmati sushi pilihan seperti Rainbow Roll, lobster Mentai, dan Truffle Tori Dry Ramen.

Rekomendasi makanan di Gion:

Kiss of GION dan Hot Geisha Roll untuk kamu yang suka perpaduan sushi dengan saus creamy! Hot Geisha Roll cocok untuk penyuka pedas dan Kiss of Geisha cocok bagi kamu yang suka rasa

lebih gurih dan lembut.

3. The Duck King

Ilustrasi bebek panggang di Duck King. Dok. GrabFood Ilustrasi bebek panggang di Duck King.

Restoran yang terkenal akan bebek panggang peking dengan kulit yang renyah dan daging bebek yang juicy. 

Rekomendasi makanan di The Duck King:

Bebek panggang satu ekor, cocok untuk bersantap ramai-ramai dengan saus khas manis ala The Duck King.

Baca juga: 4 Cara Panggang Bebek agar Kulitnya Garing dan Renyah

4. Imperial Kitchen & Dimsum

Imperial Kitchen cocok untuk mencicipi berbagai macam street food dan makanan kecil ringan seperti Siew Mai, Bakpao, dan Wan Ton goreng. Makanan ini cocok untuk berbagi dengan orang-orang terdekatmu.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com