Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Simpan Bengkuang biar Tahan Lama, Perlu Dimasukkan Kulkas?

Kompas.com - 29/09/2021, 12:11 WIB
Alma Erin Mentari

Penulis

KOMPAS.com - Ada cara menyimpan bengkuang yang benar dan mudah diikuti. Menyimpan bengkuang yang tidak tepat bisa membuat bengkuang cepat membusuk.

Oleh karena itu, ketahui cara simpan bengkuang yang benar. Apakah perlu dimasukkan kulkas?

Baca juga: Apa Itu Gembili? Umbi yang Dipilih Oleh Putri MasterChef Indonesia

Cara simpan bengkuang utuh

Ilustrasi bengkuang.DOK.SHUTTERSTOCK/YAIBUABANN Ilustrasi bengkuang.

Sering kali saat membeli bengkuang di pasar tradisional, bengkuang masih dalam keadaan utuh dengan tangkainya.

Kalau kamu ingin mengolahnya, olah sesuai yang dibutuhkan. Sisa bengkuang utuh masih bisa kamu simpan untuk diolah kembali.

Baca juga: 3 Manfaat Umbi-umbian, Karbohidrat Kompleks Pengganti Beras

Dalam majalah “Saji ED 434 March 2019” terbitan PT Gramedia Pustaka Utama menyebutkan kalau bengkuang yang belum dikupas sebaiknya tidak disimpan di dalam lemari es.

Selain itu, bengkuang utuh juga tidak disarankan untuk disimpan dalam plastik.

Pasalnya, menyimpan bengkuang di dalam lemari es atau plastik bisa membuat permukaan kulitnya menjadi basah dan mudah membusuk.

Sebaiknya simpan bengkuang utuh yang masih segar di suhu ruangan dengan cara digantung.

Baca juga: Sejarah dan Perkembangan Porang, Umbi Asli Indonesia yang Mendunia

Cara simpan bengkuang yang sudah dipotong

Ilustrasi bengkuang.DOK.SHUTTERSTOCK/BINH THANH BUI Ilustrasi bengkuang.

Ada cara menyimpan bengkuang yang sudah dikupas dan dipotong dengan benar. Melansir dari laman FOOD52, bungkus sisi bengkuang yang sudah dipotong ke dalam plastik.

Simpan di dalam lemari es, maka bengkuang bisa awet hingga satu minggu lamanya.

Baca juga: Mengenal Talas Lebih Jauh, Umbi yang Biasa Diolah menjadi Makanan Ringan

Majalah “Saji ED 434 March 2019” terbitan PT Gramedia Pustaka Utama bisa dibeli di Gramedia.com.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com