Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Syarat dan Link Daftar Beasiswa Pertamina Sobat Bumi 2024

Kompas.com - 25/01/2024, 15:20 WIB
Sania Mashabi,
Dian Ihsan

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pertamina Foundation membuka pendaftaran beasiswa Sobat Bumi 2024 mulai 22 Januari hingga 28 Februari 2024.

Beasiswa ini memberikan kesempatan bagi mahasiswa yang peduli lingkungan untuk bergabung dan merasakan pengalaman energi baru dan terbarukan melalui capacity building.

Baca juga: Anies Janji Gratiskan Biaya Ujian dan Kursus Bahasa Asing untuk Peserta Beasiswa LPDP

Penerima beasiswa Sobat Bumi 2024 juga akan mendapatkan bantuan uang kuliah tunggal (UKT) dan biaya hidup.

Pendaftaran beasiswa Sobat Bumi 2024 bisa dilakukan melalui laman resmi https://beasiswa.pertaminafoundation.org/registrasi.

Sebelum mendaftar, ada beberapa persyaratan yang harus dipenuhi mahasiswa calon peserta beasiswa Sobat Bumi 2024.

Berikut persyaratan pendaftaran beasiswa Sobat Bumi 2024:

1. Warga Negara Indonesia.

2. Mahasiswa aktif minimal semester 2 dan maksimal semester 6 dengan IP atau IPK terakhir lebih dari 3,00.

3. Mahasiswa dari mitra perguruan tinggi beasiswa Sobat Bumi.

4. Tidak sedang menerima beasiswa dari pihak manapun mulai periode Januari - Desember 2024.

Baca juga: Pendaftaran Beasiswa IISMA 2024 Dibuka, Kuota hingga 3.300 Penerima

5. Tidak pernah terlibat penyalahgunaan obat terlarang, narkoba dan tindakan kriminal.

6. Memiliki sertifikat TOEFL dan IELTS menjadi nilai tambah.

7. Membuat karya tulis dengan tema "Kontribusiku untuk Pencapaian Zero Emission" minimal 3 halaman A4 spasi 1,5.

8. Aktif mengikuti organisasi sosial kemasyarakatan atau lingkungan hidup.

Baca juga: Mahasiswa dari 38 Kampus Ini Bisa Ikut Beasiswa Pertamina, Ayo Daftar

Apabila sudah memenuhi syarat, calon pendaftar beasiswa bisa langsung mendaftar di link resmi Pertamina Foundation dengan mengisi beberapa data diri.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya

A member of


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com